4 Cara Mencegah Serangan Jantung, Kondisi yang Menyebabkan Ibunda Roger Danuarta Meninggal Dunia

Senin, 26 November 2018 | 13:43
Pixabay

Ilustrasi serangan jantung, kondisi yang menyebabkan ibunda Roger Danuarta meninggal dunia

Laporan Wartawan GridHot.ID, Chandra Wulan

GridHot.ID - Engnawati Atmadja, Ibunda dari artis Roger Danuarta meninggal dunia pada Jumat (23/11/2018) pukul 17.50 WIB.

Dilansir dari Kompas.com, Roger Danuarta mengatakan bahwa ibunya sudah sakit lama sejak akhir Januari atau awal Februari 2018.

Ibunda Roger Danuarta mengembuskan napas terakhirnya pada usia 63 tahun karena serangan jantung.

"(Masuk rumah sakit) Kamis pagi. Sakit sudah lama akhir Januari atau awal Februari kemarin. Serangan jantung," ujar Roger di Rumah Duka Oasis Lestari di Jatake, Tangerang, Minggu (25/11/2018).

Baca Juga : Bukan Soal Jodoh, Ini Nasihat Terakhir Ibunda Roger Danuarta Sebelum Meninggal Dunia

Roger mengatakan, serangan jantung itu cukup parah hingga berefek ke organ tubuh yang lain.

Selain gagal jantung, mendiang ibundanya juga mengalami gagal ginjal.

"Komplikasi iya. Tapi awalnya bermula dari jantung. Kata dokter karena kemarin serangannya cukup parah, jantung kalau aliran darah tidak lancar akan mengakibatkan gumpalan darah," ucapnya.

"Nah, setelah pasang ring pasti gumpalan darah terbuka lagi dong, dia jalan lagi, akhirnya menyumbat ke ginjal," tambah Roger.

Baca Juga : Terharu! Ibunda Meninggal, Roger Danuarta: She's The Only One Who Never Lost Complete Faith In Me

Sejak mendapat serangan jantung itu, ibu Roger beberapa kali dirawat di rumah sakit.

Total sudah 11 bulan perempuan yang melahirkannya itu berjuang melawan penyakit jantung dan ginjal.

"Aku lagi shooting dikabari rumah sakit Mama anfal, akhirnya langsung pihak keluarga yang di rumah sakit mengurusi dan aku menyusul," kata Roger.

Baca Juga : Rintihan Menyayat Hati Roger Danuarta yang Ingin Tanggung Rasa Sakit Mendiang Ibunda

Dilansir dari Alodokter.com, ada beberapa cara untuk mencegah serangan jantung.

Mengubah gaya hidup adalah suatu keharusan.

Selain itu, mengobati diabetes dan hipertensi juga diperlukan untuk mencegah serangan jantung.

Bagaimana seharusnya gaya hidup yang diterapkan?

Menurut Alodokter.com, berikut beberapa cara yang bisa ditiru:

Baca Juga : BERITA DUKA: Ibunda Roger Danuarta Meninggal Dunia

1. Memilih dan mengonsumsi makanan sehat

Makanan yang tinggi lemak dapat memperparah atau meningkatkan risiko serangan jantung.

Lemak dari makanan akan membentuk plak di pembuluh darah sehingga menghalangi aliran darah.

Jadi, makanlah yang bergizi dan jangan berlebihan.

Hindari junk food.

Baca Juga : Sah Masuk Islam, Roger Danuarta Tidak Ganti Nama, Ini Alsannya

2. Hentikan kebiasaan merokok

Merokok dapat menjadi salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung dan meningkatkan tekanan darah.

Merokok juga dapat menyebabkan aterosklerosis, penumpukan lemak pada pembuluh darah.

Jadi, segera hentikan kebiasaan merokok mulai dari sekarang, ya.

Baca Juga : Alhamdulillah, Roger Danuarta Masuk Islam, Ini Doa Roger untuk Ibunya

3. Membatasi konsumsi minuman keras (beralkohol) dan garam

Selain bisa bikin berat badan lebih ideal, membatasi konsumsi minuman beralkohol dan garam juga membuatmu lebih sehat.

4. Olahraga teratur

Olahraga teratur juga dapat mencegah hipertensi.

Hipertensi dapat meningkatkan serangan jantung.

Jadi, olahraga teratur dapat mencegah terjadinya serangan jantung.

(*)

Tag

Editor : Chandra Wulan

Sumber Kompas.com, alodokter.com, GridHot.ID