Find Us On Social Media :

Pilu! Ibunya Terjerat Kasus Penipuan Calo CPNS, Bayi Kembar 3 Ini Harus Hidup di Balik Jeruji Besi

Ibu dan bayi kembar tiga di Rumah Tahanan Negara Cabang Bireuen

GridHot.ID - Memiliki anak-anak yang sehat adalah dambaan semua orangtua, tak terkecuali bagi Magfirah binti Zakirsyah (27), warga Desa Beuringin, Peureulak Barat, Aceh Timur.

Namun alih-alih berbahagia karena memiliki bayi kembar 3, Magfirah justru harus berbagi kisah pilu dengan anak-anaknya itu.

Pasalnya, bersama 3 bayi kembarnya, sejak 23 hari lalu hingga kini, Magfirah terpaksa mendekam atau tidur dalam Rumah Tahanan Negara (Rutan) Cabang Bireuen.

Baca Juga : Miris! Demi Bawa Pulang Jenazah Bayinya dari Rumah Sakit, Sepasang Suami Istri ini Jaminkan BPKB

Informasi yang dihimpun Serambinews.com di Rutan Bireuen, Sabtu (8/12/2018) menyebutkan, Magfirah ditahan di Rutan Bireuen karena diduga tersangkut kasus penipuan atau calo CPNS tahun 2015.

Ia menjadi tahanan hakim di rutan tersebut sejak 16 November 2018 lalu.

Baca Juga : Pengasuh Bayi Ini Ternyata Pembunuh Sadis yang Tercatat Dalam Sejarah