Sedih, Seekor Anjing yang Tewas Karena Melawan Ular Piton Sepanjang 6 Meter Demi Lindungi Majikannya

Kamis, 13 Desember 2018 | 16:31
pexels.com

Ilustrasi kebersamaan anjing dengan majikan

Gridhot.ID - Ternyata seekor anjing peliharaan juga memiliki naluri untuk menyelamatkan orang-orang tercintanya dari bahaya.

Tak peduli seberapa bahayanya, nyatanya seekor anjing peliharaan akan tetap menjaga majikannya.

Dalam beberapa kasus, biasanya anjing peliharaan menyelamatkan sang majikan dari para penjahat.

Tapi tidak dengan anjing yang satu ini.

Baca Juga : Polisi Pastikan Senjata KKB Berasal dari Papua Nugini dan Filipina

Anjing ini mempertaruhkan nyawanya untuk melindungi keluarga majikannya dari ular piton sepanjang 6 meter.

Mengutip laman New Straits Times (11/12/2018), kejadian tersebut menimpa sebuah keluarga yang tinggal di Jalan Kejatau, Sri Aman, Sarawak, Malaysia, pada 10 Desember 2018 lalu.

Keluarga ini menolak diungkap identitasnya.

Menurut New Straits Times, awalmya salah seorang anggota keluarga memanggil anjing peliharaan mereka untuk pulang tetapi tidak kunjung datang.

Baca Juga : Anggrek Hitam Papua, Bunga Cantik nan Eksotis yang Dijual dengan Harga Selangit

News Straits Times

Anjing peliharaan mereka ditemukan mati.

Rasa penasaran pun membuat keluarga ini berkeliling untuk mencari anjingnya.

Tetapi apa yang mereka lihat ternyata sesuatu yang sangat tidak mereka harapkan.

Anjing mereka ditemukan, tetapi kondisinya dililit oleh ular piton besar.

New Straits Times

Anjing peliharaan salah satu keluarga di Malaysia ditemukan mati terlilit ular piton.

Mereka lantas berusaha untuk melepaskan anjingnya dari lilitan ular piton itu.

Baca Juga : 3 Anggota KKB Tewas Ditembak TNI-Polri dalam Operasi Pengejaran Kelompok Separatis Papua

"Kami memukul ular itu agar anjing kami bisa lepas. Ular itu lantas melepaskan anjing kami sebelum menghilang ke dalam lubang di dekatnya," kata seorang anggota keluarga.

Usai insiden tragis itu, mereka lantas menghubungi Dinas Kebakaran dan Penyelamatan sekitar pukul 14.42 waktu setempat.

Mereka takut, ular piton itu masih berkeliaran di sekitar lingkungannya dan dikhawatirkan dapat mencelakai orang-orang di sekitar.

Satu tim yang terdiri dari 9 personil dari stasiun Sri Aman pun segera bergegas ke tempat kejadian untuk menangkap ular itu, bersama warga setempat.

Baca Juga : Digiring dengan Kondisi Tangan Terikat Hingga Disekap Tanpa Busana Pada Suhu Dingin, Berikut 4 Rentetan Kekejaman KKB terhadap Pekerja di Nduga

Setelah satu jam melakukan pencarian ular piton itu akhirnya dapat ditangkap.

Ular tersebut dilaporkan panjangnya 20 kaki atau sekitar 6 meter dengan diameter tubuh 16 cm. Saat ditangkap, ular piton ini juga agresif!

Sementara keluarga ini merasa sangat kehilangan anjing peliharaan mereka, tetapi sekaligus bersyukur.

"Kami hancur atas anjing kami, tetapi hidup kami beruntung karenanya. Kalau bukan karenanya, ular itu mungkin sudah masuk ke dalam rumah," kata salah seroang anggota keluarga.

Baca Juga : Aneh Tapi Nyata, Ditemukan Sebuah Kerangka dari Abad Pertengahan dengan Memakai Sepatu Bot Selutut

Anjing yang sangat berjasa bagi keluarga yang memeliharanya dengan cinta!

Gimana menurutmu, guys? (*)

Artikel ini telah tayang di Suar.id dengan judul Demi Jaga Keluarga Majikannya, Anjing Ini Bergelut dengan Piton 6 Meter Hingga Tewas

Tag

Editor : Septiyanti Dwi Cahyani