Terungkap Rencana Pembunuhan Suzzanna, Begini Penuturan Clift Sangra

Sabtu, 22 Desember 2018 | 07:20
grid.id

Ritual Suzzanna sebelum memerankan sebuah sosok

GridHOT.id - Teka-teki rencana pembunuhan si Ratu Horor Suzzanna kembali mencuat dengan cerita versi sang suami Clift Sangra.

10 tahun kematian Suzzanna, Clift Sangra memendam segala tudingan pembunuh sang ratu horor yang kerap dialamatkan pada dirinya.

Kini sanggah segala tuduhan rencana pembunuhan Suzzanna, Clift Sangra justru menguak 3 ART telah memutar balik fakta, seperti apa kejadian sesungguhnya?

Melansir dari tayangan Rumpi, edisi Rabu (19/12), Clift Sangra menceritakan awal mula tudingan dirinya akan melenyapkan Suzzanna dimulai dari sang istri yang bermaksud menghentikan kiriman uang pada sang putri, Kiki Maria sebanyak 15 juta per bulannya.

Baca Juga : Terungkap! Profesi Wanita yang Dibunuh di Apartemen Kebagusan City dari Pelaku yang Mengaku Sebagai Gigolo

Pasalnya, Kiki Maria telah berumah tangga dan sudah seharusnya hidup mandiri menurut Clift Sangra.

Hal tersebut tak pelak membuat Kiki Maria emosi dan menyangka bahwa Clift Sangra berusaha menguasai harta Suzzanna.

Pada sisi lain, 3 orang kuli bangunan yang tengah melakukan renovasi rumah Clift Sangra tiba-tiba menawarkan bantuan.

Kolase NOVA.id
Kolase NOVA.id

Istri Kedua Clift Sangra Mimpi Didatangi Suzzanna Berkebaya Jawa Serba Hijau: Rasanya Merinding!

3 kuli bangunan ini yang disangka sebagai asisten rumah tangga Suzzanna, namun Clift Sangra menegaskan bahwa mereka hanya kuli bangunan.

"Jadi kita lagi bangun rumah, saya datang ke sana tiba-tiba kuli bangunan ngomong sama saya. 'Bapak kok mau sih punya istri tua, bapak kan bisa cari yang lebih muda, gampang pak urusannya kalau bapak mau'. Saya nanya maksudnya (mereka) apa dan mereka minta saya menyingkirkan Suzzanna," terang Clift Sangra.

Baca Juga : Bukan Settingan, Ratna Listy: Billy Syahputra itu Terkena Seperti Gendam, Dia Buta Mata Jahir

Bahkan, menurut penuturan Clift Sangra, para kuli bangunan tersebut telah mematok harga Rp 50 juta sebagai imbalan jasa menyingkirkan Suzzanna.

Sontak, Clift Sangra yang terpancing emosi berujar akan mengadukan hal ini ke polisi.

"Mereka bilang gitu lalu menawarkan membantu dengan syarat saya memberi mereka uang 50 juta. Saya bilang jangan macam-macam karena Suzzanna istri saya dan saya mengancam laporkan polisi," imbuhnya.

Baca Juga : Terharu! Shakira Beri Ucapan Ultah untuk Ibunda Tercinta Denada

Namun, tak diduga Suzzanna justru memilih membiarkan 3 kuli bangunan tersebut saat Clift Sangra mengadu dan mengancam akan lapor polisi.

"Saya pulang ke sini, saya bilang sama Suzzanna. Saya bilang mau ke kantor polisi melaporkan rencana mereka, tetapi Suzzanna bilang jangan pah," tambah Clift Sangra.

"Dalam hitungan beberapa hari, mungkin si kuli bangunan takut saya laporkan ke polisi. Ya si kuli bangunan itu datang ke rumah (anak Suzzanna) cerita sama mereka. Mungkin ceritanya dibalik kalau Clift ingin membunuh Suzzanna dengan membayar mereka 50 juta," lanjut pemeran Sangkuriang ini.

Baca Juga : Tidak Tahan Hidup Bersama Vicky Prasetyo, Angel Lelga: Vicky Saya Enggak Tahan Lagi, Tolong Keluar dari Rumah Saya!

Berbuntut panjang, Kiki Maria yang menelan mentah-mentah kebohongan para kuli tersebut kemudian menganggap Clift Sangra berniat tidak baik pada sang ibunda.

Bahkan, ketika Clift Sangra dan Suzzanna berkunjung ke rumah Kiki Maria guna menjenguk sang cucu, hanya sang ratu horor yang boleh masuk.

Saat masuk ke kediaman Kiki Maria, rupanya Suzzanna justru dibentak oleh putri hingga Clift Sangra masuk tanpa izin ke kediaman tersebut.

Baca Juga : Soal Syahrini dan Reino Barack, Peramal Tarot Beby Djenar Bantah Mbah Mijan: Tidak Seperti yang Kita Bayangkan

"Mama tuh mau dibunuh sama Clift!" ujar Clift Sangra menirukan teriakan Kiki Maria.

Merasa difitnah, terjadilah pergumulan dalam kediaman Kiki Maria.

Clift Sangra menuturkan bahwa dirinya dihantam helm dan buku tebal.

Demi membela diri, Clift Sangra mengaku terpaksa menembak kaki menantunya FX Abiyarso Prihanto Boyho.

Belum usai sampai di situ, kasus ini terus bergulir hingga ke meja hijau dengan kesaksian palsu 3 kuli bangunan tersebut yang mengaku Clift Sangra punya niat jahat pada Suzzanna. (Nova.grid.id/ Tiur Kartikawati Renata Sari)

Baca Juga : Kecantikan Annisa Pohan Menantu SBY yang Tidak Luncur Sejak Kecil

Tag

Editor : Rich

Sumber nova.grid.id