Find Us On Social Media :

Detik-detik Evakuasi Korban Banjir di Gowa, Warga Pertaruhkan Nyawa Lewat Seutas Tali Tambang

Detik-detik Evakuasi Korban Banjir di Gowa, Sulawesi Selatan

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Gridhot.ID - Banjir melanda beberapa wilayah di Sulawesi Selatan pada Selasa (22/1/2019).

Hal ini disebabkan oleh hujan deras dalam sehari semalam yang disertai angin kencang.

Banjir ini melanda Kota Makassar dan enam kabupaten lainnya di Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Prediksi BNPB Terkait Bencana yang Akan Terjadi di Indonesia Tahun 2019, Banjir dan Puting Beliung Masih Mendominasi

Akun Instagram @makassar_iinfo mengunggah beberapa foto dan video yang memperlihatkan kondisi Makassar yang terkena banjir.

Salah satunya adalah video yang memperlihatkan detik-detik proses evakuasi korban banjir di Kabupaten Gowa.

Video ini diambil saat aparat melakukan evakuasi korban banjir di Perumahan Nusa Mapala, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Baca Juga : 4 Potret Penampakan Jembatan Kalu Usai Diterjang Banjir Luapan Air Terjun Lembah Lanai

Proses evakuasi korban kali ini begitu dramatis.