Tertangkap Kamera Masih Pajang Foto Mantan Istri di Rumah, Sule: Nggak Akan Diturunin!

Rabu, 23 Januari 2019 | 17:29
Instagram/@ferdinan_sule

Tertangkap Kamera Masih Pajang Foto Mantan Istri di Rumah, Sule: Nggak Akan Diturunin!

Laporan wartawan GridHot.ID, Linda Rahmad

GridHot.ID - Meski sudah bercerai, Sule terciduk masih memajang foto mantan istrinya, Lina di rumahnya.

Foto Lina masih terpajang di salah satu dinding rumah Sule.

Melansir dari YouTube Rans Entertainment pada Rabu (23/1/2019), foto Lina masih terpanjang di ruang tamu Sule.

Baca Juga : Masih Malu-Malu Akui Kebenaran Hubungannya dengan Sule, Naomi Zaskia: Lebih Suka Pacar yang Umurnya Diatasku!

Saat itu Raffi sedang berkunjung ke rumah Sule untuk berkeliling dan melihat setiap sudut di rumah Sule.

Saat masuk ke ruang kerja, Raffi Ahmad dikejutkan dengan foto Lina.

Merasa penasaran, Raffi Ahmad akhirnya bertanya dengan Sule.

Baca Juga : Sule Dikabarkan Sedang Dekat dengan Gadis Usia 22 Tahun : Ini Alasan Kenapa Wanita Suka Pria Lebih Tua

"Ini kantor Kang Sule, wah masih ada foto mantan istri, nggak diturunin ini kang?," tanya Raffi Ahmad.

"Nggak, nggak akan diturunin," jawab Sule dengan santai.

Raffi pun masih terus berlanjut menanyakan perihal foto Lina itu.

YouTube/Rans Entertainment
YouTube/Rans Entertainment

Sule masih pajang foto Lina

Baca Juga : Berdarah Bali Jerman, Ini Dia Si Cantik Calon Istri Sule : April, Mei, Juni, Saya Akan Menikah Secara Sah!

"Ini ibunya anak-anak ya, masih rindu apa gimana?," tanya Raffi lagi.

"nggak, gua menilainya gini, manusia itu dari ketidakbaikan pasti ada yang baik. Karnea dia sudah baik memberikan keturunan kepada saya, jadi saya tidak akan melupakan, biarkan dia disana, walaupun dia sudah melupakan saya," terang Sule.

Mendengar penuturan Sule, Raffi pun terkejut.

Baca Juga : Punya Pacar Sule Mau Nikah! Insyaallah Salihah...

"Aduh, dia sudah melupakan Kang Sule?", tanya Raffi Ahmad.

"Ya mungkin seperti itu, dengan menggugat cerai juga dia melupakan saya," jawab Sule.

Sule juga mengaku bahwa ruang tersebut merupakan ruang favoritnya.

Baca Juga : Sule Curhat Soal Mantan Istrinya Tidak Lagi Menghubungi Anak-anak

kompas.com
kompas.com

Sule dan Lina

Di dalam ruang tersebut, Sule sering merenung, berpikir, meditasi, dan mencari kesalahan-kesalahannya.

Sule dan Lina telah resmi berpisah sejak bulan September.

Bantera rumah tangga yang mereka bangun bertahun-tahun harus kandas lantaran Lina menggugat cerai sang suami.

Baca Juga : Sule Mencari Istri: Tahu Sama Kodratnya Sebagai Seorang Perempuan!

Sule pun terpaksa harus berlapang dada menerima kenyataan dan berpisah dengan istri tercintanya.

Kurang lebih empat bulan berselang sejak perceraian, siapa sangka hingga kini Sule masih memajang foto sang mantan istri di rumahnya.

(*)

Tag

Editor : Linda Rahmadanti

Sumber YouTube