Jangan Lupa Bercinta Malam Ini, Ternyata Sering Bercinta Meningkatkan Kemampuan Otak

Sabtu, 26 Januari 2019 | 20:25

Frekuensi berhubungan seks bisa meningkatkan kemampuan otak Anda

GridHOT.id - Sebuah penelitian dari Universitas Oxford menyebutkan bahwa frekuensi berhubungan seks bisa meningkatkan kemampuan otak Anda.

Dalam studi yang dipublikasikan di The Journals of Gerontology, Series B: Psychological and Social Sciences, para peneliti menemukan orang-orang yang sering dan secara teratur berhubungan seks memiliki skor lebih tinggi dalam serangkaian tes mental, kefasihan verbal mereka lebih baik, dan kemampuan mereka melihat objek secara visual meningkat.

Penelitian ini didasarkan pada studi yang diterbitkan tahun lalu, yang menunjukkan bahwa orang dewasa yang lebih aktif berhubungan seksual umumnya mendapat skor lebih tinggi dalam tes kognitif.

Baca Juga : Ternyata Ini Waktu Bercinta Juga Gaya Bercinta yang Membantu untuk Merangsang Klitoris, Dijamin Puas!

Studi lain, yang dirilis oleh Oregon State University, menemukan bahwa karyawan yang memiliki hubungan seks lebih banyak di rumah juga memiliki semangat kerja yang lebih tinggi serta kepuasan kerja lebih besar.

Itu membuktikan bahwa ‘afterglow’ (sensasi kepuasan) seksual yang dihasilkan oleh hormon seks dopamin dan oksitosin bertahan hingga 24 jam.

Sensasi kepuasan seksual ini mempengaruhi persepsi dan kinerja mereka. Studi ini melibatkan 73 orang yang berusia 50 hingga 83 tahun.

Baca Juga : Gaya Bercinta Ini Diyakini Mampu Membuat Kamu Puas dan Cepat Hamil

“Kita tidak menduga orang yang berusia lanjut juga memiliki hubungan seksual—tapi kita perlu meragukan pemikiran di tingkat level sosial masyarakat ini dan melihat apa dampak aktivitas seksual pada orang berusia di atas 50 tahun, di luar efek yang diketahui soal kesehatan dan kesejahteraan,” peneliti Dr Hayley Wright dari Coventry University.

Studi ini mencari tahu seberapa sering mereka melakukan hubungan seksual selama 12 bulan terakhir, kemudian dikategorikan dalam rentang waktu dari yang tidak sama sekali sampai satu kali dalam sepekan, lalu mencatat rincian kesehatan dan gaya hidup mereka.

Sebanyak 28 pria dan 45 wanita dalam penelitian itu juga diberikan tes yang biasa digunakan untuk mengukur pola fungsi otak pada orang yang berusia lanjut.

Dengan tes itu, mereka akan dinilai soal perhatian, ingatan, kefasihan berbicara, bahasa, dan kemampuan ruang.

Baca Juga : Permainan Role Play Menjadikan Bercinta Jadi Semakin Menggairahkan

Hasilnya, orang dengan tingkat aktivitas seksual paling tinggi—lebih dari satu kali dalam sepekan—mendapatkan nilai terbaik dalam tes. Dan perbedaan yang paling menonjol adalah kemampuan verbal mereka.

Namun, frekuensi berhubungan seks tidak serta merta meningkatkan rasa perhatian mereka. Juga tidak memiliki pengaruh pada memori dan kosa kata. Tapi, menghasilkan kemampuan visual lebih tinggi.

“Kami hanya bisa spekulasi apakah ini didorong oleh unsur sosial atau fisik—namun area yang akan kami teliti lebih jauh adalah mekanisme biologis yang dapat mempengaruhi hal ini,” kata Wright. (Kompas.com/Kahfi Dirga Cahya)

Baca Juga : Ini 4 Trik Bercinta Agar Mencapai Orgasme Bersama-sama, Makin Hot!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sering Bercinta Tingkatkan Kemampuan Otak

Tag

Editor : Rich

Sumber Kompas.com