Find Us On Social Media :

Update Real Count Pilpres 2019: Dominan di Pulau Sumatera, Pasangan Prabowo-Sandi Kalah di Ibukota

Hasil rekapitulasi real count KPU sampai Senin (22/4/2019) pagi sekitar pukul 05:15 di 107.141 TPS dari 813.350 TPS (13,17%). Hasil sementara menunjukkan pasangan Joko Widodo-KH Maruf Amin unggul di 20 provinsi dan luar negeri, sedangkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno unggul di 14 provinsi. Jokowi-Amin menguasai 54,58 %, Prabowo-Sandi menguasai 45,42 %.

Keenam provinsi itu meliputi Aceh, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Bengkulu, dan Sumatera Selatan.

Sedangkan pasangan Jokowi-Amin menang di 4 provinsi yang meliputi Sumatera Utara, Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, dan Lampung.

Di Pulau Jawa, pasangan Jokowi-Amin dan Prabowo-Sandi berbagi suara.

Baca Juga : Nikahkan Anak Perempuannya dengan Bocah Ingusan Usia 12 Tahun, Orang Tua : Demi Uang Mahar

Namun, pasagan Jokowi-Amin masih unggul dua provinsi.

Jokowi-Amin menang di 4 provinsi, sedangkan Prabowo-Sandi juga menang di 2 provinsi.

Keempat provinsi yang dimenangkan pasangan Jokowi-Amin adalah DKI Jakarta, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Baca Juga : Istri Kalap Tikam Suami Sampai Tewas Hanya Karena Lupa Bawa Oleh-oleh Ayam Goreng

Sedangkan pasangan Prabowo-Sandi menang di Provinsi Banten dan Jawa Barat.