Laporan reporter Gridhot.ID - Nicolaus Ade
Gridhot.ID - Mudik alias pulang kampung sudah menjadi tradisi luar biasa bagi masyarakat Indonesia.
Karena itu para perantau amat menunggu-nunggu momen mudik lebaran karena bakal berkumpul dengan keluarga tercinta di hari yang Fitri.
Para pemudik biasanya akan menggunakan bermacam moda transportasi menuju kampung halamannya macam kereta api, pesawat, kapal laut dan bus atau kendaraan pribadi.
Selain itu, sering terjadi fenomena - fenomena khas mudik yang dapat ditemui selama dalam perjalanan.
Biasanya, fenomena tersebut kerap ditemui pada pemudik jalur darat terutama pengendara sepeda motor.
Salah satunya adalah ungkapan keresahan melalui tulisan yang tertempel di bagian belakang kendaraan yang mereka naiki.
Baca Juga: Misteri Dibalik Kain Batik Sawunggaling Hitam Penutup Jenazah Ani Yudhoyono, SBY Juga Baru Menyadari
Bila sepintas membaca tulisan yang tertempel ala kadarnya di bagian belakang tas atau barang bawaan si pengendara, dapat membuat rasa geli yang disusul tawa.