Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega
Gridhot.ID -Arus balik Lebarantahun ini diwarnai oleh beberapa kisah yang unik.
Salah satunya adalah kisah seorangibuyang sempat tertinggal oleh keluarganya di Rest Area.
Melansir dari New Straits Times, seorang anak tak sengaja meninggalkan ibunya yang sudah tua di Rest Area Balik Besi, Kuala Lumpur, Sabtu (8/6/2019).
Pasalnya, putranya yang berusia 40 tahun bersama istri dan ibunya sedang dalam perjalananpulangke Kuala Lumpur dari Bukit Payong, Kuala Terengganu.
Sekitar pukul 8 pagi, sang putra berhenti di Rest Area lantaran istrinya ingin pergi ke toilet.
Ketika itu sang putra yang tidak disebutkan namanya menunggu di dalam mobil bersama ibunya.
Lantaran tak kuasa menahan rasa kantuk, putra ibu itu kemudian tertidur.
Saat itulah, sang ibu yang berusia 73 tahun ini diam-diam turun untuk pergi ke toilet.
Tak lama setelah istrinya kembali dari toiletnya, lelaki itu terbangun dan melanjutkan perjalanan pulang.
Putradan menantunya sama sekali tidak menyadari jika sang ibu masih tertinggal di Rest Area.
Sekembalinya dari kamar kecil, ibu itu terkejut saat melihat mobil anaknya hilang.
Kemudian ia segera mencari bantuan, sementara orang-orang menawarkan bantuan untuk mengantarnyake halte bus.
Baca Juga: Nasib Pemudik Kereta Api Anjlok, Terlantar Hingga Rela Tidur di Lorong Gerbong
Tetapi ibu itu enggan untuk pergi, dan tetap setia menunggu di Rest Area.
Satu setengah jam kemudian, dua petugas yang berpatroli di Litbang menemukan wanita paruh baya itu.
Setelah mendengarkan ceritanya, petugas kemudian mengirimnya ke kantor polisi Bukit Besi.
Baca Juga: Liburan Akhir Tahun Rasakan Hidangan Khas Cilegon Hingga Cirebon di Jalur Mudik... Mantul!
Sementara, putranya dan istri baru sadar jika ibunya hilangsaat mereka berhenti untuk makan siang di Gambang dekat Kuantan, yang berjarak 196 km dari Bukit Besi.
Kepala polisi Dungun, Inspektur Baharudin Abdullah mengatakan jika ibu itu memberi tahu bahwa putranya mengajar di sebuah sekolah di Bukit Payong.
Berdasarkan informasi yang diberikan, polisi kemudian menghubungi pihak sekolah dan berhasil melacak putra ibu itu.
Baca Juga: Liburan Akhir Tahun Rasakan Hidangan Khas Cilegon Hingga Cirebon di Jalur Mudik... Mantul!
"Kami memberi tahu putranya tentang apa yang terjadi, dan seorang cucu akhirnya muncul untuk menjemput ibu sekitar pukul 12.30 malam."
"Ibu lanjut usia ini dibawa kembali ke rumah putranya di Bukit Payong, karena putradan istrinya berbelok untuk menjemputnya," kata Baharudin.
(*)