Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang
Gridhot.ID - Kita pasti sering membersihkan telinga bagian dalam kita.
Biasanya kita akan menggunakan cotton buds untuk membersihkan bagian tersebut.
Namun siapa sangka hal tersebut bisa jadi berbahaya.
Wanita ini harus mengalami nasib yang mengerikan.
Dikutip Gridhot dari The Sun, seorang wanita bernama Jasmine Small (38) hampir saja meninggal akibat cotton buds.
Ternyata ada kapas yang tertinggal di dalam telinga Jasmine setelah dirinya membersihkan telinga.
Kondisi ini pertama kali ia ketahui saat telinganya bau dan kadang-kadang berdarah.
Saat Jasmine membersihkannya, ia menemukan noda coklat disertai darah dan terasa sangat sakit.
Setelah mengunjungi dokter dan melakukan CT Scan, Jasmine kaget mengetahui kapas yang tertinggal di telinganya sudah sampai ke dekat otak.
Dokter bahkan mengatakan Jasmine sangat beruntung masih bisa selamat.
Kini Jasmine harus udah memakai alat bantu dengar akibat hal tersebut.
Telinga bagian dalam memang ternyata tidak perlu dibersihkan menggunakan benda apapun.
Baca Juga: Kerusuhan di Kota Manokwari, Massa Aksi Bakar Gedung DPRD Papua Barat
Dikutip Gridhot dari The Guardian, doktor THT asal Inggris dari UCL Ear Institure mengatakan menggunakan cotton buds justru akan menekan kotoran di telinga menjadi lebih dalam.
"Telinga itu bisa membersihkan bagiannya sendiri," ungkap Profesor Wright selaku dokter ahli THT.
Jika memang sangat harus melakukan pembersihan bagian dalam telinga, masyarakat bisa datang ke dokter THT setempat.
Para dokter yang menangani nantinya akan menggunakan metode pembersihan penyedotan yang tepat secara medis.
Profesor Wright mengatakan kalau cairan di telinga memang tidak bermasalah.
Dirinya mengungkapkan kalau cairan tersebut tidak akan berjamur dan justru melindungi telinga dari air.
(*)