Laporan wartawan GridHot.ID, Dewi Lusmawati
GridHot.ID - Sejumlah mahasiswa Papua berunjuk rasa di Gedung Sate, Kota Bandung pada Kamis (22/8/2019) siang.
Massa unjuk tersebut tergabung dalam Ikatan Mahasiswa se-Tanah Papua dan Solidaritas Peduli Kemanusiaan.
Pada unjuk rasa yang digelar, para mahasiswa Papua tampak membawa dan membentangkan sejumlah spanduk dan karton berisikan tentang pengecaman tindakan rasisme.
Koordinator aksi, Kemelek Kosay mengatakan bahwa aksinya itu dilatarbelakangi oleh aksi rasisme yang terjadi kepada mahasiswa Papua di sejumlah wilayah beberapa waktu terakhir.
Di sela unjuk rasa, satu perempuan berseragam anggota polisi mengirimkan minuman keras dan beras ke asrama mahasiswa Papua.
Oleh penerima di asrama, barang-barang itu dikembalikan lagi ke polisi. Pengembalian barang dilakukan di lokasi unjuk rasa langsung pada wanita anggota polisi yang mengirim minuman keras tersebut.
Video pengembalian miras tersebut beredar di media sosial dan menjadi viral di Twitter.