Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega
Gridhot.ID - Di tengah perseteruannya dengan Elza Syarief yang kian memanas, Nikita Mirzani justru asyik berlibur.
Setelah aksi labrak di acara Hotman Paris Show, Nikita Mirzani diketahui tengah berlibur ke Barcelona, Spanyol.
Hal itu terungkap lewat unggahan stories Nikita Mirzani di akun Instagram pribadinya,Rabu (4/9/2019).
Saat Nikita berlibur ke Barcelona, Elza Syarief justru sedang gencar membuat laporan di Mabes Polri.
Tampaknya, Nikita pun tak ambil pusing dengan laporan yang dilayangkan Elza Syarief.
Mantan istri Sajad Ukra ini pun menjelaskan jika dirinya tidak berniat untuk kabur dari panggilan polisi.
"Kita nggak kabur, kita lagi holiday nenek menyebalkan kamu," ucap wanita yang memiliki julukan Nyai lewat storynya.
Mengetahui Nikita Mirzani tangah berlibur,Elza Syarief pun memberikan komentar
Dikutip dari Grid.ID, Elza Syarief tertawa mengetahui Nikita pergi ke Barcelona saat tengah terlibat kasus siber.
Unggahan Nikita Mirzani
Elza Syarief yakin seteru hukumnya tidak akan lama berada di Barcelona saat terlibat kasus.
Apalagi menurutnya, hidup di Eropa membutuhkan kocek yang tinggi dan harus bekerja untuk menutupi kebutuhan sehari-hari.
"Dia siapa, palingan bisa bertahan sampe 6 bulan aja,"kata Elza Syarief dengan nada tinggi, saat ditemui Grid.ID di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2019).
"Dia mesti bawa anak 3 bulan, bawa pembantu, dia cari kerjaan di sana," lanjutnya.
Seraya tersenyum, Elza Syarief menyebutNikita hanya bisa menjadi buruh cuci piring untuk gerai cepat saji diBarcelona.
"Bisa nyuci piring di McDonald. Bukan hanya bisa bahasa Inggris," ucapnya.
Namun demikian, hal itu juga tidak mudah mengingat Nikita harus memiliki visa kerja di sana.
"Tiap negara kan visanya berapa lama. Kalo mau kerja harus ada rekomendasi," tutupnya.
Sementara itu,Elza Syariefmemilih melaporkan kasusnya denganNikita keBareskrim Mabes Polri.
Nikita Mirzani ngamuk dengan Elza Syarief
Elza Syariefmendapat informasi jika Nikita kebalhukumdan masih ada 16kasuslagi yang belum rampung diPolda Metro Jaya.
"Saya perlu sampaikan, ada 16kasusyang diberitahu teman saya tenggelam di Polda,"kataElza Syariefdengan emosi, saat ditemuiGrid.IDdiBareskrim Mabes Polri,Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2019).
"Saya akan sampaikan kepada bapak Kapolda. Lawyer juga buat laporan yang dianiaya perempuan ini lama prosesnya," jelas Elza.
Elza melanjutkan jika Nikita disebut-sebut adalah informan untuk Polda Metro Jaya terkait kasus narkoba artis.
Sehingga hubungan yang menguntungkan ini disebut-sebut membuat Nikita kebal hukum.
"Katanya, saya nggak tahu bener apa nggaknya, katanya dia Cepu. Saya nggak tahu itu apa," tutur Elza.
"Ternyata dia informan polisi untuk bisa menangkap artis-artis temannya yang narkoba," paparnya.
"Sehingga dia, seakan-akan dia menjadi polisi, sehingga kalau dilaporin kandas! Dia kebal hukum," tandasnya.
(*)