5 Potret Mendiang Raymond Hartanto, Adik Boy William yang Meninggal Dunia di Usia Muda Akibat Kecelakaan Sepeda Motor

Jumat, 13 September 2019 | 08:15
Instagram.com/boywilliam17

Boy William dan keluarga

Laporan Wartawan GridHot.ID, Siti Nur Qasanah

GridHot.ID - Kabar duka datang dari salah presenter Boy William.

Sang adik, Raymond Hartanto meninggal dunia pada Selasa (10/9/2019).

Lewat Instagram Stories, Rabu (11/9/2019), Boy William membagiakan kabar duka tersebut

"Dengan kesedihan terdalam dan terbesar kami, kami berduka atas meninggalnya suami, putra, saudara lelaki, sepupu, keponakan, dan cucu kami yang terkasih, Raymond Hartanto, tadi malam, 10 September 2019," tulis Boy William.

Baca Juga: Curhat ke Najwa Shihab, BJ Habibie: Saya Tidak Takut Mati, Karena Saya Tahu yang Akan Menemui Saya Pertama Adalah Ainun

Boy William kemudian menuliskan sebuah kalimat bijak tentang arti kehilangan.

"Mereka yang meninggalkan bumi ini tidak pernah benar-benar pergi, karena dia masih hidup di hati kita, melalui kita, dia hidup terus," tulisnya.

"Raymond akan sangat dirindukan. Dia dicintai oleh kita semua dan dia akan selamanya menjadi milik kita di ingatan kita," sambungnya.

Baca Juga: Rasakan Getaran Kuat Seolah Tersengat Listrik, Inilah Alasan Ki Joko Bodo Tinggalkan Kehidupan Paranormal yang Telah Buatnya Jadi Pesohor Tanah Air

Tak hanya itu, Boy William juga mengungkapkan rasa sayang dan bangganya pada sang adik tercinta.

"Ray, aku mencintaimu, adik lelakiku. Aku akan selamanya menjadi kakakmu dan selamanya bangga padamu," tandasnya.

Instagram/boywilliam17

Boy William bagikan kabar duka meninggalnya sang adik

Dilansir dari Tribun Jogja, Raymond meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Kaliurang, tepatnya di Dusun Banteng Hargobinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta.

Baca Juga: Nasi Pakai Garam, Mulan Jameela Akui Ikhlas Makan Apa Aja yang Penting Halal Usai Ahmad Dhani Dibui

Kapolsek Pakem, Kompol Haryanta mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi pukul 23.00 WIB.

Saat itu, Raymond tengah mengendarai sepeda motor Honda CBR 250 RR.

Korban, lanjut Haryanta, melaju dari Kaliurang menuju Pakem dengan kecepatan tinggi.

"Setiba di TKP, korban tidak bisa mengendalikan laju sepeda motornya dan menabrak tembok rumah warga," ujar Haryanta, Kamis (12/9/2019).

Baca Juga: Bosnya Mendekam di Penjara dan Dikabarkan Bangkrut Usai Kalah Pemilu, Mitha The Virgin Angkat Kaki dari RCM, Manajemen Artis Milik Ahmad Dhani

Karena hantaman yang keras, Raymond jatuh dari motornya dan mengalami luka-luka yang cukup parah.

Haryanta mengatakan, warga yang mengetahui kejadian itu langsung menolong dan mendapati Raymond dsdah dalam keadaan meninggal dunia.

Selain itu, sepeda motor yang dikendarai Raymond juga ringsek di bagian depan.

Baca Juga: Pernah Jadi Pamannya Saat Nikahi Dewi Perssik, Saipul Jamil Bongkar Sosok Asli Meldi yang Kini Terkenal dengan Banyak Kontroversi, Singgung Nama Panggilan Hingga Pertanyakan Settingan Perseteruan

"Korban mengalami luka cukup parah di kepala, tangan dan kaki kirinya juga patah," ujar Haryanta.

Setelah mendapat laporan warga, petugas kepolisian mengevakuasi Raymond dan membawanya ke RS Panti Nugroho Pakem.

Tak banyak yang tahu, berikut potret mendiangadik Boy William yang dirangkum GridHot.ID dari akun Facebook Raymond Hartanto, Jumat (13/9/2019).

1. Berbeda dari kakaknya, Raymond bukanlah seorang artis

Facebook Raymond Hartanto
Facebook Raymond Hartanto

Berbeda dari kakaknya, Raymond bukanlah seorang artis

Baca Juga: Berbanding Terbalik dengan Franda, Samuel Zylgwyn Justru Berikan Jawaban Santai Saat Warganet Minta Izin untuk Meniru Nama Anaknya

2. Raymond bersama pasangannya

Facebook Raymond Hartanto
Facebook Raymond Hartanto

Raymond bersama pasangannya

3. Raymond bersama putri kecilnya

Facebook Raymond Hartanto
Facebook Raymond Hartanto

Raymond bersama putri kecilnya

4. Raymond saat menghabiskan waktu bersama keluarganya

Facebook Raymond Hartanto
Facebook Raymond Hartanto

Raymond saat menghabiskan waktu bersama keluarganya

5. Raymond ketika di pantai

Facebook Raymond Hartanto
Facebook Raymond Hartanto

Raymond ketika di pantai

(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Facebook, Instagram, Tribun Jogja