Laporan wartawan GridHot.ID, Dewi Lusmawati
GridHot.ID -Sebanyak 575 anggota DPR RI yang terpilih untuk periode 2019-2024, dilantik pada hari ini, Selasa (1/10/2019).
Dari antara 575 anggota DPR yang dilantik, 14 di antaranya adalah artis Tanah Air.
Yang paling menjadi sorotan adalah penyanyi Krisdayanti yang berhasil melenggang ke Senayan.
Krisdayanti memilih mengenakan kebaya berwarna merah saat pelantikan anggota DPR RI yang terpilih untuk periode 2019-2024.
Penampilannya ini dibagikan Krisdayanti lewat unggahan Instagramnya, Selasa (1/10/2019).
KD rupanya mengenakan kebaya kutu baru rancangan Anne Avantie.
Kebaya merah itu dipadukan dengan bawahan jarik wiru dan selendang batik.
Penampilan ayu KD ini disempurnakan dengan riasan wajah dari MUA ternama, Bubah Alfian.
Bubah memberi tampilan bold dan flawless pada wajah pelantun Menghitung Hari ini.
Sesuai dengan warna kebayanya, KD memoleskan lipstik warna merah terang.
Dalam caption unggahannya, istri Raul Lemos ini melantunkan sebuah doa.
"bismi-llāhi ar-raḥmāni ar-raḥīmiDengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang," tulis KD.
Krisdayanti berhasil melenggang ke Senayan setelah memeroleh 132.131 suara dalam pemilu.
Pelantun "Mencintaimu" ini juga sudah mengganti keterangan di profil Instagramnya menjadi 'anggota DPR-RI fraksi PDI Perjuangan terpilih 2019-2024'.
Namun ada yang janggal di penampilan Krisdayanti kali ini.
Bahkan samapai membuat pengamat fashion Caren Delano penasaran.
Hal ini seperti dikutip GridHot.ID dari tayangan Kompas TV, Selasa (1/10/2019).
Caren yang tengah mewawancarai sekaligus memberi penilaian penampilan Krisdayanti tepat di hari pelantikannya sebagai anggota dewan tiba-tiba merasa ada yang janggal.
Keberadaan sebuah benda di jari Krisdayanti seolah mencolok kedua matanya.
"Tidak seperti biasanya, kalo biasanya Mimi (Krisdayanti) di panggung itu begitu mewah.
Semua branded bisa dipakai, tapi kali ini, cantik mewahnya adalah mewah perempuan Indonesia.
Semua masyarakat Indonesia tau, Anne Avantie. Tapi ini tidak ada yang terlalu menyolok, kecuali cincin," ujar Caren langsung ke Krisdayanti.
"Hahaha" kedunyanyapun tertawa renyah.
"Krisdayanti juga masih ada touch of fashion yang sangat kuat.
Karena cincinnya sangat statment di sini. Ini apa ini, ini cincin atau jam?," tanya Caren penasaran.
"Ini digital counter," ujar Krisdayanti.
"Jadi sama seperti umat beragama yang lain, kita membawa doa dalam setiap langkah saya. Jadi ini digital counter," jelas ibunda Aurel Hermansyah tersebut.
Rupanya benda yang melingkar di jari Krisdayanti adalah sebuah tasbih elektronik atau penghitung digital yang biasa digunakan untuk berdzikir.
Alat mungil tersebut praktis dan mudah dikenakan di jari tangan, hingga seperti cincin.(*)