Dijadikan Taruhan, Seorang Suami Relakan Istrinya Ikut Pria Lain Karena Kalah Main Judi

Rabu, 20 November 2019 | 09:42
Tribun Jabar

Gambar Ilustrasi

GridHot.ID - Seorang istri dikabarkan kabur setelah dijadikan bahan taruhan judi oleh suaminya.

Dilansir dari Kompas.com, insiden itu diberitakan terjadi di distrik Banka, Bihar, India beberapa hari lalu.

Namun, baru terungkap setelah si perempuan melapor ke polisi Selasa (12/11/2019).

Baca Juga: Kuasai Bela Diri Tangan Kosong, Pasukan Khusus Tentara China Diam-diam Setara Green Baret Amerika, Baru Dibentuk Tapi Langsung Bisa Buat Musuh Bertekuk

Berdasarkan keterangan korban, si suami yang bernama Binod Kumar Shah membangunkannya pada Senin (11/11/2019) malam waktu setempat.

Saat itu, Shah mengatakan bahwa si istri harus pergi dengan "pemenang", setelah dia menjadikannya taruhan dalam judi, dan kalah.

"Dia memberitahuku bahwa pemenangnya bakal datang keesokan paginya. Saya juga diminta bersiap untuk pergi karena dia sudah kehilangan saya," ujarnya.

Baca Juga: Punya Ilmu Kanuraga Hingga Jebol Plafon Penjara, Ini Trik 4 Narapidana Fenomenal yang Berhasil Kabur dari Nusakambangan, Ada yang Sampai Kini Masih Buron dan Masih Terus Dicari

Perempuan yang diidentifikasi bernama Chanda Devi itu mengaku, dia diperlakukan kasar ketika mengatakan tidak ingin pergi dengan pria lain.

Pria yang memenangkan taruhan judi dilaporkan benar-benar datang ke rumah, dan membuat Devi melaporkan apa yang dialaminya ke polisi.

Polisi senior Kumar Sunny yang bertanggung jawab atas investigasi menyatakan, mereka sudah menerima laporannya dan memulai penyelidikan.

Sumber penegak hukum mengungkapkan, awalnya Devi diminta untuk memberi keterangan tambahan. Tetapi ternyata dia tidak datang.

"Kami baru menerima informasi bahwa korban sudah kembali ke rumah orang tuanya," ujar sumber itu dikutip Gulf News Kamis (14/11/2019).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pria di India Kehilangan Sang Istri yang Jadi Bahan Taruhan Judi"

(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Kompas.com