Videonya Bocor ke Sosial Media, Pemuda Asal Boja yang Hajar Kakeknya Sendiri Telah Ditangkap Polisi, Campur Tangan Anak SD Kuak Aksi Tak Manusiawi

Kamis, 21 November 2019 | 19:13
Instagram/infocegatansukoharjo

Pria yang pukuli kakeknya sendiri kini berhasil ditangkap polisi.

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang

Gridhot.ID - Sedang viral di sosial media mengenai kasus seorang pemuda yang menganiaya kakeknya sendiri.

Dikutip Gridhot sebelumnya dari unggahan instagram @iniboja, pemuda tersebut nampak menghajar kakeknya dengan brutal.

Bahkan kakeknya yang sudah terkapar masih saja ditendanginya.

Baca Juga: Pesan Surat Petikan Keputusan Gubernur Seharga Rp 1,5 Juta, Janda Asal Jepara Jadi Joki CPNS Beromeset Miliaran Rupiah, Saat Diciduk Ini yang Didapati Polisi, Mirip Pegawai Betulan

Menurut informasi yang ada, peristiwa ini terjadi di Desa Ndeles, Limbangan, kendal, Jawa Tengah

Dijelaskan dalam caption, aksi kekerasan ini dilakukan oleh seorang cucu yang menganiaya kakeknya.

Dalam video nampak awalnya ada seorang pemuda berbaju hitam dan kakek-kakek dan nenek-nenek.

Baca Juga: Kisah Pilu Panti Jompo di Ponorogo, Para Lansia Tidur dalam Dinginnya Alas Cor-coran Semen, Tak dapat Bantuan Pemerintah Hingga Relawan Tak Digaji

Sang remaja nampak sedang cekcok dengan kakek-kakek yang terbaring di lantai.

Si pemuda dengan perempuan tua berdiri di depan seorang kakek yang terbaring di lantai.

Tak tahu apa yang sebenarnya terjadi, dalam video terlihat pemuda berbaju hitam itu sedang memaki-maki si kakek yang terbaring di lantai.

Baca Juga: Jadi Buronan Netizen Usai Kabur dari Kampung, Pemuda Asal Boja Nekat Hajar Kakeknya Sendiri yang Sudah Renta, Hanya Bisa Pasrah Saat Ditendang dan Ditempeleng

Sementara, si nenek berusaha menenangkan pemuda tersebut.

Namun, apa daya yang bisa dilakukan nenek tersebut tak bisa mencegah emosi pria muda tersebut.

Hingga akhirnya pemuda itu menendang dan menghajar kakek tersebut.

Baca Juga: Niat Hati Puaskan Nafsu Bersama Waria Langganannya, Pensiunan PNS Ini Nasibnya Justru Berakhir Naas, Mayatnya Ditemukan Warga Tergeletak di Emperan Toko

Dikutip Gridhot dari Tribun Jateng, kasus penganiayaan tersebut kini sudah ditangani pihak kepolisian.

Kasatreskrim Polres Kendal, AKP Nanung Nugraha mengatakan pelaku penganiayaan sudah ditangkap dan dimintai keterangan.

"Saat ini pelaku sudah kami tangkap dan kami amankan dan menuju polres Kendal untuk dimintai keterangan," katanya.

Baca Juga: Bongkar Rahasia Dapur, Pak Tarno Akui Sering Manja-manjaan dengan Istri Pramugarinya, Masalah Umur Bukan Menjadi Halangan

Pihaknya berterima kasih kepada netizen yang telah melaporkan kejadian tersebut.

"Terima kasih kami ucapkan kepada masyarakat atas informasi mengenai viralnya video kekerasan seorang pemuda terhadap orang tua,"

"Kasus tersebut saat ini masih dalam penanganan Polres Kendal," tegasnya.

Baca Juga: Tutupi Putrinya Pakai Mukena, Diah Novitasari Tega Korbankan Darah Dagingnya Sendiri, Sayat Leher Cheri Savana dengan Parang, Ini Alasannya Berperilaku Garang

Pelaku ternyata bernama Yusminardi (22) yang tega menendang kakeknya sendiri, Wasidi (65).

Motif penganiayaan tersebut bahkan cukup sepele.

Kejadian tersebut bermula saat Yusminardi mendapati kolam tempat mandi berisikan pakan ikan.

Baca Juga: Tak Senang Krisdayanti di Wawancara Awak Media, Raul Lemos Lakukan Hal Tak Terduga

Wasidi memang memasukkan ikan ke dalam kolam tempat mandi itu.

Namun Yusminardi terlanjur emosi hingga akhirnya melakukan penganiayaan itu.

Penganiayaan itu terjadi pada Minggu (2/11/2019).

Baca Juga: Terlanjur Bacakan Al Fatihah di Segelas Air, Tri Rismaharini Kaget Saat Tau Orang Kesurupan di Hadapannya Hanya Pura-pura : Gak Jelas Arek-arek Iku!

"Pelaku emosi, karena saat mandi dirinya mendapati kolam untuk mandi berisi pakan ikan."

"Bahkan pakan ikan itu masuk ke dalam mulutnya," terang Iptu Agus Riyanto selaku Kapolsek Limbangan.

Namun adapula isu yang beredar kalau motif Yusminardi marah karena mengungkit hasil penjualan kambing yang bermasalah.

Baca Juga: Terlanjur Bacakan Al Fatihah di Segelas Air, Tri Rismaharini Kaget Saat Tau Orang Kesurupan di Hadapannya Hanya Pura-pura : Gak Jelas Arek-arek Iku!

Aksi itu berhasil terungkap pula berkat sang perekam yang ternyata merupakan bocah cilik pemberani.

Video tersebut direkam oleh cucu Wasidi yang masih SD.

Memang video itu rencananya hanya akan dikirimkan untuk laporan ke orang tua namun malah kini tersebar di media sosial.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Instagram, Tribun Jateng