Find Us On Social Media :

Bagaikan Ikuti Jejak Ahok, Rudiantara Ditunjuk Jadi Dirut PLN, Tak Jadi Menteri Dirangkul BUMN

Rudiantara dan Basuki Tjahaja Purnama

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang

Gridhot.ID - Mantan Menteri era Presiden Jokowi dan Jusuf Kalla, Rudiantara seakan mengikuti jejak Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Rudiantara dikabarkan ditunjuk untuk memimpin salah satu perusahaan BUMN.

Perusahaan tersebut adalah PT Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Baca Juga: Tak Kapok Dinyinyiri Netizen Usai Unggah Foto Seksi Tanpa Celana, Hilda Vitria Kini Bagikan Potretnya Berbalut Selimut di Atas Ranjang, Bangun Tidur Jadi Mantan Kekasih Billy Syahputra

Sekretearis Kabinet Pramono Anung mengatakan kalau memang benar Rudiantara sudah ditunjuk untuk mengisi posisi tersebut.

"Mudah-mudahan segera dilantik," kata Pramono di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (25/11/2019).

Menurut Pramono, sidang tim penilai akhir (TPA) yang salah satunya menentukan pos Rudiantara sudah selesai digelar.

Baca Juga: Terlahir dari Keluarga Pedagang Kue di Kampung, Kini Pemuda Asal Papua Ini Berhasil Duduki Posisi Sebagai Staf Milenial Presiden, Pernah Jadi Finalis Indonesian Idol hingga Miliki Prestasi Akademik Cemerlang

Sidang tersebut juga dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Menteri BUMN Erick Thohir dan beberapa menteri lainnya juga dikatakan hadir.

Kini Rudiantara sendiri hanya tinggal menunggu saja tanggal pelantikan dirinya.