Find Us On Social Media :

Erick Thohir Gencar Bersih-bersih Perusahaan Plat Merah, Sekjen PDIP Turut Beri Ultimatum Para Direktur Perusahaan BUMN: Makanya Jangan Hidup Mewah-mewahan!

Rugikan Negara Rp 1,5 Miliar hingga Awal Mula Terbongkarnya Penyelundupan Onderdil Harley Davidson, Inilah 12 Fakta Pencopotan Dirut Garuda Ari Ashkara

Gridhot.ID - Publik terus diramaikan dengan pemberitaan tentang kasus penyelundupan barang mewah yang diduga dilakukan Direktur Utama Garuda Indonesia, Ari Askhara.

Ari Askhara diduga menggunakan pesawa baru Garuda Indonesia untuk menyelundupkan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton ke Indonesia.

Dikutip Gridhot sebelumnya dari Kompas.com, hal ini terungkap setelah Menteri BUMN Erick Thohir melakukan penyelidikan bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani terhadap kasus ini.

Baca Juga: Kelihatannya Seperti Puncak Gunung Es, Mantan Sekretaris BUMN Bongkar Rahasia Kekuatan Jabatan Ari Ashkara Selama Jabat Dirut Garuda: Biasa, Orang Titipan Kekuasaan

Mengetahui Dirut Garuda Indonesia terlibat dalam penyelundupan tersebut, Erick Thohir langsung memutuskan untuk mencopot jabata Ari Askhara.

Tak hanya Ari Askhara, Erick kemudian akan melakukan penyelidikan lebih lanjut mengenai siapa saja yang terlibat dalam penyelundupan tersebut.

Ternyata keputusan yang dibuat oleh Erick Thohir mendapat banyak dukungan dari banyak pihak.

Baca Juga: Powernya Untuk Bersih-bersih Perusahaan Plat Merah Makin Kuat, Erick Thohir Tak Akan Main-main Lagi Usai Keputusannya Pecat Ari Ashkara Direstui Presiden, Jokowi: Pesan Menteri BUMN Sudah Tegas Sekali!

Keputusan Erick memecat Ari Ashkara menjadi ultimatum untuk para direktur BUMN untuk tidak sewenang wenang menggunakan jabatannya.