Gridhot.ID - Komedian Nunung dan sang suami, Iyan Sambiran divonis 1,5 tahun menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur.
Seperti diketahui, Nunung dan suaminya terbukti bersalah lantaran menyalahgunakan narkoba.
Nunung dan Iyan ditangkap polisi di rumah mereka di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada 19 Juli 2019 lalu.
Baca Juga: 'Dear Unge, Insya Allah Nanti Disatukan Kembali di Keabadian'
Sule danAndre Taulany pun lantas mengunjungi sahabatnya, Nunung diRSKO Cibubur, Jakarta Timur.
Andre dan Sule merasa terkejut saat pertama kali melihat kamar Nunung yang sedang menjalani masa rehabilitasi.
Menjenguk Nunung tepat pada hari Valentine, 14 Februari 2020, Andre dan Sule langsung memasuki kamar tempat tidur Nunung selama menjalani rehabilitasi.
Kamar Nunung yang dilengkapi sebuah kasur, sofa, televisi, meja, dan kulkas itu sepintas terlihat seperti kamar hotel.
"Mami (Nunung), di sini ternyata ya," kata Sule di depan kamar Nunung dari kanal YouTube Ini Talk Show berjudul "Grebek Kamar Mami Nunung, Ternyata Enak Juga Kamarnya Mami - Special Valentine".
"Enak nih, enak banget," kata Andre begitu masuk ke kamar Nunung.
Sementara itu, Sule terlihat langsung melemparkan tubuhnya ke atas kasur Nunung.
Sule terus melihat sekeliling, masih seperti kagum terhadap kamar tempat Nunung tinggal selama menjalani masa rehabilitasi.

:quality(100)/photo/2020/02/18/4221978915.png)
Andre Taulany dan Sule saat mengunjungi Nunung dan Iyan Sembiran di RSKO Cibubur
Sama halnya dengan Andre yang bahkan menyebut kamar Nunung seperti kamar hotel.
"Kayak hotel ya," kata Andre yang kemudian diamini oleh Sule.
Ternyata, kamar Nunung yang terlihat istimewa itu termasuk kamar kelas VIP.
Menurut Nunung dan sang suami, kamar di RSKO Cibubur layaknya kamar di rumah sakit lain pada umumnya yang memiliki kelas-kelas kamar perawatan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: "Lihat Kamar Nunung di RSKO, Andre dan Sule Terkejut, Mirip Hotel."
(*)