Gridhot.ID - Kepergian Ashraf Sinclair masih meninggalkan kesedihan bagi keluarga dan kerabat.
Publik dibuat sedih dengan kondisi BCL dan Noah Sinclair yang masih terus mendalami kepergian sang kepala keluarga.
Ketika prosesi pemakaman Ashraf Sinclair, tampak Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair berada tak jauh dari liang lahat.
Noah Sinclair pun tertangkap kerap menahan tangisnya selama prosesi.
Bunga Citra Lestari pun sesekali sempat tampak menenangkan Noah sambil mencium kening serta memeluk putra sematawayangnya tersebut.
Tampaknya tangis Noah tidak dapat dibendung lagi usai pusara Ashraf Sinclair sudah tertutup tanah.
Pihak keluarga serta kerabat pun dipersilahkan untuk menaruh papan nisan dan tabur bunga.
Ternyata di samping itu, tangis Noah Sinclair pecah hingga membuatnya terbatuk.
Tampak di samping Noah terdapat kerabat Bunga yang berusaha menenangkan agar berhenti menangis.
Tahu sang putra menangis, perempuan yang akrab dipanggil BCL tersebut langsung memeluk Noah.
BCL justru 'larang' sang kerabat untuk menenangkan Noah.
"Biarkan, biarkan saja dia menangis," ucap Bunga yang dikutip dari grid.id saat berada di pemakaman San Diego Hills, Karawang.
Ternyata tangisan Noah semakin pecah yang membuat BCL langsung memeluk putranya dengan erat.
Sesekali tampak Noah menyeka air matanya yang terus jatuh mengantar kepergian Ashraf Sinclair.
Diketahui hubungan ayah dan anak tersebut cukup erat hingga Noah menyebut Ashraf sebagai ayah terbaik yang pernah ada.
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Tangisan Noah Pecah di Samping Makam Ashraf Sinclair, BCL Justru 'Larang' Kerabat Menenangkannya.
(*)