Find Us On Social Media :

Baru Saja Didatangkan Pemerintah dari China, Sudah Ada Oknum yang Coba Cari Untung Jual Online Alat Tes Corona Ilegal, Jangan Dibeli!

Jangan Beli! Alat Tes Corona di Toko Online Barang Ilegal

Gridhot.ID - Mewabahnya virus corona membuat sebagian masyarakat panik.

Lantas tindakan latah dilakukan, borong hand sanitizer, masker dan sarung tangan Latex sampai staf medis rumah sakit megap-megap kehabisan stok.

Padahal para staf rumah sakit itu lebih membutuhkan karena bersinggungan langsung dengan pasien corona.

Baca Juga: Sempat Dipulangkan Usai Diserang Pneumonia, Kini Dirjen PT KAI Divonis Positif Covid-19, Tetap Jalani Karantina Meski Ngaku Tak Alami Batuk dan Sesak Nafas

Namun tetap saja sebagian warga tak mau tahu dan nekat main borong.

Bahkan ada beberapa oknum yang saat ini sedang memancing di air keruh dengan menjual alat tes corona di internet.

Alat tes virus corona atau rapid test banyak ditemui di toko-toko online.

Baca Juga: Seminar Anti Riba di Bogor Jadi Salah Satunya, Ini 4 Acara yang Diduga Jadi Sumber Utama Penyebaran Virus Corona, Ridwan Kamil: Kami Menemukan Ada Pola Persebaran

Alat tersebut menawarkan deteksi cepat virus yang dikenal dengan Covid-19 tersebut.

rapid test dijual dengan harga bervariasi dari kisaran ratusan ribu.