Find Us On Social Media :

'Netizen Stop Menghujat Pak Anies dan Pak Jokowi, Penyakit Covid-19 Musuh Bersama'

dr Tirta

Gridhot.ID - Pengusaha sekaligus influencer bergelar dokter, Tirta Mandira Hudhiterus mengedukasi masyarakat soal menghadapi Covid-19.

Meski tak bisa terjun langsung ke rumah sakit untuk merawat pasien, Tirta masih bisa menerapkan sumpah dokternya dengan mengedukasi masyarakat.

Namun, ia merasa miris ketika melihat masih banyak warga Indonesia yang saling menghujat, bahkan memolitisasi infeksi Covid-19 di media sosial.

Baca Juga: Perang Hanya dengan Musuh yang Terlihat, Percakapan Menhan Dibocorkan Sang Ajudan, Sebut Lockdown Jadi Opsi Terbaik untuk Lawan Virus Corona

"Untuk netizen stop menghujat, ini penyakit (Covid-19) musuh bersama. Bukan berarti kita di Twitter, Instagram, Youtube malah hujat A B, hujat Pak Anies, Pak Jokowi."

"Malah digeser ke politik, dibawa ke pemilu cebong, kampret!" kata Tirta saat dihubungi Kompas.com.

Tirta kemudian mengutuk para buzzer yang kian memecah belah masyarakat di dunia maya di tengah pandemik Covid-19 ini.

Baca Juga: Seakan Setor Nyawa, Pemain dan Kru Sinetron Ini Nekat Syuting di Tengah Wabah Virus Corona, Polisi Sampai Bubarkan Kerumunan Hingga SinemArt Langsung Turun Tangan

Menurutnya, wabah ini sudah seperti penjajahan dengan bentuk bencana non-alam.