Kapal Selam Indonesia Buang Sampah di Lautan Australia, Bukannya Kena Omel, Tindakannya Malah Buat Tentara Negeri Kanguru Takut Sendiri, Ini Alasannya

Rabu, 20 Mei 2020 | 07:13
SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

Kapal Selam milik angkatan laut Indonesia

Gridhot.ID - Indonesia memang terkenal dengan kekuatan militernya yang luar biasa.

Salah satunya bisa dibuktikan dari kisah yang satu ini.

Konfrontasi antara Indonesia-Malaysia tahun 1962 sampai 1966 banyak menyisakan kisah-kisah menarik untuk dikulik.

Baca Juga: Jadi Trending, Tagar Indonesia Terserah Sampai Diberitakan Media Asing, Guru Besar Psikologi: Itu Protes, Bukan Menyerah!

Salah satunya tentang bagaimana operasi-operasi satuan kapal selam atau Korps Hiu Kencana TNI AL yang membuat decak kagum kawan maupun lawan.

Biasanya satuan kapal selam di Indonesia bahkan semua negara dunia selalu mengandalkan kapal selam sebagai senjata strategis yang akan menjalankan 'Covert Mission' alias misi tersembunyi.

Saat itu tahun 1963-1964, konfrontasi Indonesia-Malaysia sedang panas-panasnya.

Baca Juga: Yang Lain Sudah Pasrah dengan The New Normal, Paranormal Termuda di Dunia Ini Justru Bongkar Corona Bakal Selesai Setelah Lebaran, Terawangannya Sampai Dapat Penghargaan Besar

Semua unsur perang TNI pun disiagakan, tak terkecuali Korps Hiu Kencana.

Dengan alutsista andalan yakni Kapal Selam (KS) Whiskey Class buatan Soviet, Indonesia amat ditakuti kala itu.

Nah, lawan dari Indonesia pada konfrontasi itu bukan hanya dengan Malaysia.

Baca Juga: Gusti Mboten Sare, Beri Sisa Kontrakan ke Tetangga yang Terusir, Sopir Bus Ini Pulang Kampung Jalan Kaki dari Jakarta ke Solo Usai Kena PHK, Hal Tak Terduga Terjadi Saat Langkahnya Memasuki Kabupaten Batang Hingga Berakhir Kebahagiaan

Namun juga Inggris, Australia dan Selandia Baru.

Maka dilakukanlah pengintaian laut yang dilaksanakan KS KRI Nagabanda di Indonesia bagian timur yang berdekatan dengan Australia.

Hal itu dilakukan untuk berjaga-jaga jikalau konfrontasi berubah jadi perang terbuka dan Australia memutuskan ikut terjun dalam kancah peperangan membantu Malaysia maka pihak TNI AL sudah dapat mencegat pergerakan kapal-kapal perang Australia.

Baca Juga: Natasha Wilona Tak Membuatnya Kepincut, Kevin Sanjaya Justru Blak-blakan Sebut Nagita Slavina Jadi Orang Kedua yang Ditaksirnya, Ini 4 Lainnya yang Buat Sang Pebulutangkis Klepek-klepek

KRI Nagabanda kemudian meninggalkan Naval Base Surabaya menuju Kupang.

Sesampainya di Timor, KS kemudian lego jangkar sehari disana untuk menambah logistik segar.

Sesudahnya KS Nagabanda segera angkat sauh dan berlayar di Samudera Indonesia, melakukan misi patroli serta pengintaian.

Baca Juga: Ada Bekas Cairan di Alat Vitalnya, P, Bocah 10 Tahun yang Ditemukan Tak Beryawa Disebut Masih Hidup Saat Digantung di Tali Jemuran Depan Kosan Orangtuanya, Sosok Ini Diduga Pembunuhnya

KRI Nagabanda kemudian menyusup diam-diam ke perairan negara Australia yang jaraknya hanya 50 mil (80 km) dari kota Perth bagian sebelah barat.

Setelah sampai disana udara menjadi terasa sangat dingin bagi awak KS KRI Nagabanda karena Australia berdekatan dengan kutub selatan.

Selesai melakukan pengintaian ke daratan Australia dan dirasa tak ada pergerakan dari armada perang negeri Kangguru maka komandan kapal memutuskan untuk putar balik ke Kupang.

Baca Juga: Hampir Setengah Tahun Babak Belur Dihajar Corona, Manusia Akhirnya Temukan Obatnya, Vaksin Corona Moderna Dilaporkan Aman untuk Manusia

Tapi ada salah satu anak buah kapal yang mengusulkan kepada komandannya untuk buang sampah dilaut bagian sebelah barat Perth.

"Komandan untuk menandai bahwa RI Nagabanda sudah pernah berada di perairan barat australia , sebaiknya kita buang sampah di sini." ujarnya.

Usul itu kemudian langsung disetujui.

Baca Juga: Diibaratkan Susu Basi, Boy William Gelagapan Ditebak Pedangdut Ini Mantan Terindahnya oleh Luna Maya: Kok Lu Mikirnya Ke Situ?

Maka dikumpulkanlah bungkus makanan, kaleng dan lain sebagainya yang ada tulisan 'Made In Indonesia' dan segera dibuang ke laut.

Mengapa hal ini dilakukan? tak lain karena Psywar.

Sebab KS KRI Nagabanda berhasil menyusup tanpa ketahuan oleh kapal-kapal patroli angkatan laut Australia jauh kedalam teritori laut nasional mereka.

Baca Juga: Seragamnya Dipakai Pria Pembully Rizal si Bocah Penjual Gorengan, PLN Mencak-mencak Angkat Bicara, Manajer: Bukan Pegawai Kami

Hal itu juga sebagai peringatan jikalau Australia nekat membantu Malaysia dalam konfrontasi tersebut maka sewaktu-waktu Armada kapal selam Indonesia bisa kapan pun menyusup lagi ke perairan negeri Kangguru dan melakukan serangan.

Gara-gara ini pihak angkatan laut Australia sempat ketar-ketir seakan tak percaya bahwa ada kapal selam asing masuk ke teritori mereka tanpa terdeteksi sekalipun.

Artikel ini telah tayang di Intisari dengan judul Gara-Gara Seongok Sampah Bertuliskan Made In Indonesia, Angkatan Laut Australia Pernah Dibikin Ketar-Ketir, Ternyata Hal Ini Pemicunya.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber intisari