Gridhot.ID-SosokJian Batari Anwar dikenal publik sebagai pemain FTV.
Terjun di dunia hiburan sejak 2006, Jian Batari Anwar kerap mengambil peran protagonis.
Jian Betari Anwar memulai kariernya dengan ikut bermain dalam film KM 14.
Selanjutnya, Jian banyak tawaan untuk bermain FTV.
Lama tak muncul, aktris kelahiran 15 Juli 1990 ini ternyata sudah menjadi istri anggota TNI.
Pernikahan Jian terbilang jauh dari sorotan media.
Pernikahnnya hanya dihadiri keluarga, sahabat dan rekan terdekatnya.
Saat ini, Jian dan suaminya telah dikaruniai dua orang anak.
Anak pertama, Ameera berjenis kelamin perempuan lahir pada 16 Desember 2017.
Sedangkan putra kedua mereka lahir pada 12 Agustus 2019 lalu.
Usai memiliki anak, Jian pun lebih fokus dengan kehidupan rumah tangganya.
Di sisi lain, Jian juga tengah disibukkan dengan kegiatannya menjadi seorang ibu Persit.
Meski telah menikah dan memiliki anak, kecantikan perempuan 29 tahun ini masih memukau dan awet muda.
Bagaimana menurut kalian? (Cynthia Paramitaha Trisnanda)
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul:"Dinikahi Anggota TNI, Begini Kehidupan Aktris FTV Cantik Ini".
(*)