Gridhot.ID -Selain persoalan rumah tangga, kehidupan pribadi Nagita Slavina juga tak lepas dari sorotan.
Seperti hubungan persaudaraan yang terjalin antara Nagita Slavina dan sang adik Caca Tengker.
Banyak sekali hal menarik yang bisa dikulik dari kedua putri Rieta Amalia tersebut.
Selain cantik dan berbakat di dunia hiburan, keduanya termasuk artis yang mementingkan pendidikan.
Nagita dan Cacamerupakan lulusan sarjana Universitas di luar negeri.
Namun tak banyak yang tahu, bagaimana latar belakang pendidikan dan juga gelar yang diraih oleh keduanya.
Yuk, langsung saja simak berikut ini!
Nagita Slavina
Nagita Slavina Mariana Tengker yang akrab disapa Gigi ini adalah alumni SMA Al-Azhar Syifa Budi Kemang, Jakarta.
Lulus SMA, Gigi tak serta merta hanya fokus dalam dunia entertainment, ia pun melanjutkan studinya ke Universitas Indonesia (UI), Depok.
Saat kuliah di UI, Gigi tak sampai mendapat gelar sarjana Ekonomi di UI.
Sebab, ia ingin melanjutkan studinya di jurusan Commerce, fakultas School of Accounting and Business Information System di Australian National University tahun 2009 lalu.
Australian National University merupakan universitas nomer satu di Australia dan nomer 100 di dunia.
Menurut istri Raffi Ahmad itu, kuliah di luar negeri itu bukan hanya sekedar gengsi semata namun melainkan soal kualitas.
Universitasnya yang memiliki peringkat 100 di dunia, membuktikan bahwa kampus pilihannya mempunyai kualitas bertaraf international yang akan memberikan jalan menuju karir yang gemilang.
Dengan modal pendidikannya selama di Australia, Nagita dipercayakan untuk menjadi co-executive producer di rumah produksi, PT Frameritz.
Hingga saat ini, Gigi menjadi co-exsecutive Produser di rumah Produksi Frameritz yang memproduksi sinetron maupun FTV.
CacaTengker
Alsi Mega Marsha Tengker atau dikenal dengan Caca Tengker ini juga tak kalah pintar dari kakaknya.
Tak tanggung-tanggung, Caca memiliki 3 gelar pendidikan.
Yakni Sarjana Psikologi, Bachelor of Arts (BA) dan MSc (Master of Science).
Meski memiliki bisnis perfilman keluarga, Caca tak lantas bermalas-malasan.
Pendidikan tetap menjadi prioritas utamanya.
Inggris menjadi negara tujuan istri Barry Tamin itu.
Caca pun menjajaki University College London di UK untuk belajar Psikoanalisis setelah sebelumnya meraih gelar Bachelor di Brisbane, Australia.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul: "Latar Belakang Pendidikan Nagita Slavina dan Caca Tengker, Bikin Acung Jempol!"
(*)