Find Us On Social Media :

Ada Lonjakan Kasus di Tengah Persiapan New Normal, Jokowi Langsung Minta 6 Provinsi Ini Diperhatikan Khusus, Jawa Timur Siap-siap

Jokowi meninjau persiapan new normal

Gridhot.ID - Presiden Joko Widodo menyoroti penambahan jumlah kasus positif virus corona (Covid-19) di Jawa Timur.

Lonjakan kasus di Provinisi yang dipimpin Khofifah Indar Parawansa itu belakangan meningkat.

Bahkan Jokowi sampai meminta agar menjadi perhatian bagi para menteri dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Baca Juga: Sudah Gedek Urusannya dengan Hong Kong Diobok-obok Taiwan, China Akhirnya Pasang Kuda-kuda, Ogah Amerika Serikat Juga Ikut-ikutan Nimbrung

"Pak Menteri Kesehatan dan Gugus Tugas saya minta untuk Jatim jadi perhatian," ujar Jokowi saat membuka rapat terbatas melalui video conference di Istana Merdeka, Rabu (27/5).

Kesiapan rumah sakit menjadi fokus Jokowi untuk menampung pasien Covid-19. Selain rumah sakit, Jokowi juga menekankan mengenai uji spesimen dan penelusuran pasien.

Dua langkah tersebut penting untuk mencegah penularan yang lebih luas.

Baca Juga: Jangan Sok-sokan Palsukan Surat Izin Keluar Masuk Jakarta, Hukuman Berat Siap Mengancam, Pilih Putar Balik atau Denda Rp 12 Miliar

Selain Jatim, Jokowi juga meminta agar 5 provinsi lainnya yang juga mengalami lonjakan kasus menjadi perhatian.