Kembali Terjadi! Geger Pembongkaran Makam PDP Corona, Kondisi Liang Kubur Berantakan dan Jenazah Hilang

Senin, 08 Juni 2020 | 20:00
Kompas/ Garry Lotulung

(Ilustrasi) Petugas pemakaman membawa peti jenazah pasien suspect virus corona atau Covid-19 di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur, Rabu (22/4/2020).

Gridhot.ID-Warga Desa Tanjung Boleng, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) geger setelah ada kabar jenazah PDP Covid-19 yang sudah dimakamkan hilang.

Melansir dari Kompas.com. kejadian tersebut diketahui warga dan dilaporkan hilang pada Sabtu (30/5/2020).

Pelaksana Harian Sektetaris Daerah (Sekda) Kabupaten Manggarai Barat Ismail Surdi mengatakan, jasad PDP itu berinisial FN yang merupakan warga Desa Orong, Kecamatan Welak, Manggarai Barat.

Baca Juga: Terlintas Ingin Jual Diri Hingga Minta Dipasarkan Gara-gara Penghasilannya Tak Seberapa, Nikita Mirzani Rupanya Malah Gak Laku, Nyai: Gadun-gadun Tidak Tertarik Sama yang Kayak Aku

"Kami belum tahu siapa yang membongkar makam dan mengambil jasadnya," ungkap Ismail dilansir dari Kompas.com, Senin (8/6/2020) pagi.

Di lokasi pemakaman milik pemerintah itu juga dikuburkan tiga jenazah PDP lainnya yang masih aman.

"Saat ini kami sedang telusuri kapan ambilnya, siapa yang ambil dan di mana keberadaannya sekarang. Nanti hasilnya akan kami informasikan," ujar dia.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Makam PDP Covid-19 Dibongkar, Jenazahnya Hilang Dicuri"

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber Kompas.com