Find Us On Social Media :

Situasi Laut China Selatan Masih Panas, Tiongkok Gantian di Tekan Militer India di Perbatasan Himalaya, Kedutaan Besar China New Delhi: Ini Provokasi Mencolok!

Pasukan militer India .

Gridhot.ID - Konflik yang melibatkan banyak negara dengan China masih belum mereda.

Selain situasi memanas di Laut China Selatan dengan AS, ternuyata China masih punya urusan dengan India.

Kasus konflik perbatasan Lembah Galwan masih juga belum mereda.

Baca Juga: Tunjukkan Senyum Palsu dan Sorot Mata Aneh Rizki D'Academy, Paranormal Kondang Ini Sebut Suami Nadya Mustika Dikuasai Makhluk Halus: Dari Matanya Kelihatan Banget

Seorang pejabat senior India mengatakan, pasukan India telah dikerahkan ke empat puncak bukit strategis, setelah apa yang New Delhi sebut sebagai upaya serangan China di sepanjang perbatasan Himalaya yang disengketakan.

Hanya, China membantah mereka telah bergerak lebih dulu, dengan seorang juru bicara Kedutaan Besar Tiongkok di New Delhi menuduh pasukan India masuk tanpa izin melintasi Garis Kontrol Aktual (LAC) atau perbatasan de facto dan melakukan "provokasi mencolok".

Pasukan India dan China telah dikurung dalam konfrontasi perbatasan di dataran tinggi selama berbulan-bulan di wilayah Barat Himalaya, Ladakh.

Baca Juga: Waspada! Anggota Dewan dan Bupati Karanganyar Sudah Jadi Korbannya, Pembajakan WhatsApp Merajalela di Solo, Ini Modusnya

Kedua belah pihak telah memperdebatkan jalur perbatasan selama lebih dari setengah abad.

Pejabat India, yang mendapat pengarahan tentang insiden terbaru, mengatakan, langkah pasukan India di perbatasan menanggapi upaya sejumlah besar infanteri China yang melewati celah pegunungan utama pada Sabtu (29/8) malam.