Miliki Fasilitas Bak Hotel, Intip Penampakan Rumah Mewah Bu Dandy, Wanita yang Sempat Viral Karena Hujani Pelakor dengan Uang

Selasa, 20 Oktober 2020 | 12:42
Instagram/ @budendy.tulungagung dan YouTube/ Republik Dendy Channel

Rumah Bu Dendy

Gridhot.ID-MasihingatBu Dendyyanglabrak seorang wanita yang dituding merebut suaminya?

Kala itu, video Bu Dendy melempar uang pecahan Rp 100 ribuan ke pelakor langsung viral di sosial media.

Sejak saat itu, pemilik nama lengkap Rovi Solikah tersebut mendadak tenar dan dicari banyak orang.

Baca Juga: Terkenal Tajir Melintir, Inilah Ekspresi Bu Dendy yang Kebingungan Saat Tengah Plesiran di Hotel Bintang Lima

Selain jadi pengusaha, Bu Dendy kini menjadi vlogger dengan akun Youtube 'Republik Dendy Channel'.

Ia kerap mengunggah berbagai konten, mulai dari membongkar isi meja rias hingga videohouse tour.

Bu Dendy pun menunjukkan betapa mewah dan megah rumahnya yang tampak seperti hotel itu.

Mulai dari bagian depan, rumah mewahnya ini dilengkapi dengan sebuah ruangan khusus untuk satpam.

Setelahnya akan disuguhi sebuah lorong dengan hiasan tanaman vertikal di dinding menuju ke halaman rumahnya.

Baca Juga: Sukses Raup Pundi-pundi Rupiah Lewat Ngelawak, Begini Penampakan Rumah Mewah Narji Eks Cagur, Garasinya Penuh dengan Mobil Kelas Atas

Youtube/Republik Dendy Channel

Bagian depan rumah Bu Dendy

Di sisi sebelah kiri, terdapat ruang tunggu tamu sebelum masuk ke rumah dengan kursi kayu yang tampak estetik.

Lalu terhampar halaman luas depan rumahnya, yang sekaligus juga terdapat garasi bagian pinggirnya.

Tampak terparkir5 buah mobil mewah yang berjajar rapi bersanding dengan beberapa motor di garasi terbuka tersebut.

Setelahnya, Bu Dendy pun menunjukkan rumahnya bila di lihat dari depan.

Baca Juga: Tajirnya Nggak Ketulungan, Begini Penampakan Rumah Mewah Hary Tanoesoedibjo, Netizen Langsung Melongo Saat Lihat Hunian Bos MNC Grup yang Bak Istana Kerajaan: Kalau ke Toilet Harus Naik MRT Dulu Biar Cepet!

Youtube/Republik Dendy Channel

Penampakan rumah Bu Dendy bagian depan (atas) dan bagian belakang dengan kolam renang (bawah)

Rumah dua lantai tersebut tampak cukup megah dan mewah.

Di bagian belakang rumahnya juga dilengkapi dengan kolam renang yang cukup besar.

Di sisi kolam renang pun terdapat kursi-kursi untuk bersantai bak di hotel, sertaada ruangan khusus untuk mandi.

Begitu masuk rumahnya, setelah membuka pintu akan disuguhkan sebuah pemandangan bak di lobi hotel.

Dengan sebuah meja bundar yang diletakan di tengah ruangan dengan meja-meja panjang di kanan dan kiri ruangan.

Baca Juga: Punya Karier Moncer dengan Honor Fantastis, Rumah Via Vallen Ikut Rata Tertimbun Lumpur Lapindo, Intip Penampakan Rumah Sang Pedangdut yang Tak Lagi Berbentuk

Youtube/Republik Dendy Channel

Isi rumah Bu Dendy

Terdapat pula taman sintetis kecil di bawah tangga lengkap dengan kursi dan ayunan untuk bersantai.

Ruang tamunya pun juga tampak mewah dengan sofa panjang dan dua kursi besar berhadapan.

Tak hanya itu saja, rumah mewah Bu Dendy juga dilengkapi dengan mushola yang tak kalah mewah.

Bu Dendy pun juga memiliki ruangan khusus untuk berolahraga dengan alat-alat gym pribadi.

Baca Juga: Kental dengan Nuansa Serba Putih, Beginilah Penampakan Rumah Mewah Basuki Tjahaja Purnama, Tempat Sang Komisaris Pertamina Ajak Puput Nastiti Devi Tinggal Bersama

Youtube/Republik Dendy Channel

Mushola, ruang makan, ruang gym, dan ruang laundry rumah Bu Dendy

Serta terdapat ruangan khusus untuk laundry, dengan ruang cuci baju, setrika dan menjemur yang terpisah.

Nah, itu dia penampakan mewahnya rumah Bu Dendy di Tulungagung.

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul: "Mewah Bak Hotel, Begini Penampakan Rumah Bu Dendy yang Pernah Lempar Uang ke Pelakor."

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Nakita