Datangi Ijab Kabul Suami dengan Pelakor, Istri Sah Bikin Ribut dan Bongkar Tabiat Sang Mempelai Pria: Kamu Harusnya Beresin Saya Dulu!

Minggu, 25 Oktober 2020 | 18:25
Facebook Yuni Rusmini

Datangi Ijab Kabul Suami dengan Pelakor, Istri Sah Bikin Ribut dan Bongkar Tabiat Sang Mempelai Pria: Belagu!

Laporan Wartawan GridHot, Desy Kurniasari

GridHot.ID - Acara pernikahan seharusnya berlangsung khidmat dan sakral.

Pasalnya, pernikahan merupakan sebuah upacara mempersatukan sepasang kekasih untuk selanjutnya mampu membina rumah tangga.

Namun, tampaknya tak berlaku demikian dengan pernikahan satu ini.

Baca Juga: Miliki Fasilitas Bak Hotel, Intip Penampakan Rumah Mewah Bu Dandy, Wanita yang Sempat Viral Karena Hujani Pelakor dengan Uang

Keributan justru terjadi di tengah-tengah acara yang sedang khidmat.

Dilansir GridHot dari akun Facebook Yuni Rusmini, diunggah sebuah video yang menunjukkan seorang istri sah melabrak suaminya yang kedapatan menikah dengan wanita lain.

"Jagat media sosial dihebohkan oleh video seorang istri melabrak suami serta wanita lain yang tengah menggelar akad nikah di sebuah rumah. Wanita tersebut datang bersama anaknya, sang anak nampak menangis kencang menerima kenyataan ayahnya menikah lagi," tulis akun tersebut.

Baca Juga: Panggil 'Bapak' Berulangkali, Anak Perempuan Ini Menangis Histeris di Pernikahan Ayahnya dengan Wanita Pelakor: Apa Kalian Tahu Bagaimana Rasanya Jadi Aku

Dalam video berdurasi 1 menit 53 detik itu, tampak suasana usai ijab kabul yang digelar di dalam sebuah rumah.

Namun, tiba-tiba seorang wanita yang diduga merupakan istri sah dari sang mempelai pria datang dan melabrak suaminya sambil merekam video tersebut.

"Sementara sang istri hanya bisa marah-marah dari teras rumah lantaran pintu rumah dihadang oleh seorang pria berkemeja biru tua. Dalam video terlihat pengantin pria dan pengantin wanita baru saja menggelar akad nikah. Pengantin pria mengenakan kemeja putih dan setelan jas abu-abu, sementara pengantin wanita mengenakan kebaya putih dengan riasan makeup khas pengantin.

Namun tiba-tiba saja proses akad nikah keduanya dilabrak oleh istri sah. Sontak acara akad nikah yang semula berlangsung khidmat mendadak bubar karena istri sah datang ngamuk-ngamuk," lanjut unggahan tersebut.

Baca Juga: Labrak Pelakor dan Tak Dibela, Wanita Ini Malah Diseret Suami di depan Anaknya: Saya Tidak Tahan Lagi Selalu Diperlakukan Kasar

"Pelakor, pelakor" ucap wanita yang merekam video.

Dalam video tersebut tampak seorang perempuan yang mengenakan outer berwarna krem dengan hijab hitam mencoba masuk ke dalam rumah.

Akan tetapi, usahanya memasuki rumah tersebut dihalangi oleh sejumlah pria.

Baca Juga: Detik-detik Anggota TNI Bunuh Istri Sah Demi Pelakor Terbongkar, Pakai Modus Ala Begal, 2 Perempuan Hajar Korban Pakai Linggis Saat Boncengan

Gadis remaja itupun menangis meraung dan tak berapa lama kemudian, ia pun ditarik keluar oleh sejumlah pria tersebut.

Mengetahui istri sahnya datang dan membuat keributan, sang pengantin pria segera berdiri dan melepas jasnya, sedangkan sang pengantin wanita langsung bergegas berdiri dan masuk ke dalam kamar.

"Sang suami menegaskan jika ia sudah mentalak tiga istrinya. Namun dengan tegas istrinya menjawab bahwa proses perceraian keduanya belum pernah diurus ke pengadilan," tandas unggahan akun Facebook tersebut.

Sementara itu, istri sah dan anaknya terus dihadang di depan pintu supaya tidak masuk ke dalam rumah.

(kolase Instagram @mintulgemintul/facebook)
(kolase Instagram @mintulgemintul/facebook)

viral anak nangis jejeritan lihat ayahnya nikah dengan pelakor, sampai curhat pilu di medso

Baca Juga: Disinggung Soal Pelakor di Rumah Tangganya dengan Raffi Ahmad, Nagita Slavina Akui Ogah Labrak, Ternyata Ini Alasannya

"Talak tiga, kamu nikah dengan saya secara hukum. Kamu harusnya beresin saya dulu," ujar sang wanita yang diduga istri sah tersebut.

Ia meminta agar suaminya menyelesaikan pernikahan mereka terlebih dahulu sebelum menikahi wanita lain.

Sang istri sah bahkan menduga jika suaminya menghamili wanita yang baru saja dinikahinya itu.

Baca Juga: Yakin Bakal Serahkan Suami Ke Pelakor Jika Kepergok Selingkuh, Iis Dahlia Sebut Satrio Dewandono Bakal Rugi: Gue Cantik, Manja, Gue Hebat!

"Apa hamil lagi? Ha? kamu hamilin? Istighfar pah, istigfar, coba istighfar," sambungnya.

Ia pun lantas meminta suaminya itu untuk mendekat dan ngobrol dengannya dengan disaksikan warga yang bertamu dalam acara pernikahan tersebut.

"Kadieu pah, kadieu, ngobrol," ujarnya.

"Saksiin ibu-ibu, itu mobil dapet kredit. Baru sembilan bulan ngredit. Belagu," imbuhnya.

Anak dari perempuan itu dengan sang mempelai pria pun kembali masuk ke dalam rumah untuk menemui ayahnya.

Baca Juga: Asik Nongkrong dengan Suami Orang di Cafe, Guru Cantik Ini Langsung Dihajar dan Dikeroyok Geng Mama Muda di Tempat, Sudah Dijambak, Celana Dalam Sampai Dilucuti di Tempat Umum

Ia bahkan terdengar kembali menangis dengan kencang dan meraung mengetahui kenyataan pahit ayahnya menikah lagi dengan wanita lain.

Mendengar putrinya meraung berusaha menemui ayahnya, sang istri sah justru mencoba menemui istri baru suaminya.

Baca Juga: Pilih Legowo Ketimbang Mencak-mencak, Wanita Ini Ikhlas Relakan Suaminya Bersama Pelakor, Netizen: Istri Cerdas!

Akan tetapi, saat akan menuju ke kamar pengantin, pintu kamar langsung ditutup dari dalam oleh seorang wanita. (*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber Facebook