Nasibnya Berubah 180 Derajat Usai Diangkat Adik Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan Langsung Dicap Sombong Karena Hal Ini: Nyesel Gue Tanya!

Jumat, 20 November 2020 | 20:25
Instagram/@raffinagita1717

Raffi Ahmad dan Dimas Ramadhan

Gridhot.ID- Kehidupan Dimas Ramadhan berubah 180 derajat di tangan Raffi Ahmad.

Dimas Ramadhan yang awalnya seorang pedagang bakso ikan kini menjelma jadi artis dadakan.

Pemuda asal Ciamis ini dikenal publik lantaran videonya saat berjualan bakso viral di media sosial.

Baca Juga: Pantas Rela Rogoh Kocek Demi Kuliahkan Dimas Ramadhan, Raffi Ahmad Ternyata Simpan Harapan Besar untuk Kembarannya: Enggak Harus Jadi Artis Ya...

Wajahnya yang begitu mirip dengan Raffi Ahmad semasa masa muda jadi sorotan netizen.Memiliki kemiripan dengan dirinya, Raffi Ahmad pun menjadikan Dimas sebagai adik angkatnya.

Setelah ikut dengan Raffi Ahmad, kehidupan Dimas pun berubah drastis.

Selain diajak berlibur, membuat konten bersama serta bertemu dengan artis-artis lain.

Dimas kini bahkan ramai mendapatkan tawaran tampil di acara talkshow.

Seperti baru-baru ini yang disiarkan oleh kanal YouTube Trans7, Rabu (18/11/2020).

Baca Juga: Merasa Jadi Kembaran Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan Mulai Bertingkah, Suruh-suruh Merry Pijitin Badannya: Om Ayolah Semenit

Pada kesempatan itu, Dimas diberi pertanyaan oleh Tyas Mirasih, mantan kekasih Raffi sekaligus co-host acara tersebut.

"Perbedaan kamu sekarang, hari ini, sama satu bulan yang lalu apa? Beda bangetkan?" tanya Tyas.Siapa sangka, Dimas justru menjawab enteng pertanyaan Tyas yang terbilang sudah senior di industri hiburan.

"Sekarang agak sibuk aja sih," seloroh Dimas menjawab pertanyaan Tyas.

Sontak, jawaban polos Dimas mengudang tawa Vicky Prasetyo dan Ruben Onsu yang hadir di acara yang sama.Tidak bisa ditutupi, Tyas Mirasih pun mengaku menyesal sudah bertanya pada Dimas.

Baca Juga: Kabur ke Daerah Perbatasan, Pelaku Pembunuhan Siswa SMP yang Mayatnya Dimasukkan ke Karung Akhirnya Dijemput Polisi, Begini Sosoknya"Yaelah, gue nyesel tanya, nyesel lho. Sombong ya," kata Tyas Mirasih sambil tertawa. Meski begitu, Vicky tidak bisa menampik jika gaya dan postur tubuh Dimas sangat mirip dengan Raffi Ahmad."Tapi gayanya sudah kayak Raffi Ahmad, gesture-nya bisa begitu ya," ucap Vicky Prasetyo.

Artikel ini telah tayang diNakita.IDdengan judul: "Rasakan Tenar Usai Diangkat Adik Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan Langsung Dicap Sombong Gara-gara Ucapan Ini: 'Nyesel Gue, Sombong Ya!'."

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Nakita