Medical Check Up di Rumah Sakit, Rizieq Shihab Menolak Dibesuk Siapapun, Ketua PA 212 Jelaskan Alasannya

Jumat, 27 November 2020 | 10:42
Warta Kota

Imam Besar Front Pembelas Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab tiba di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Barat pada Selasa (10/11/2020)

GridHot.ID - Ketua Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) Slamet Maarif mengonfirmasi kabar pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab berada di rumah sakit di Bogor, Jawa Barat.Slamet mengatakan kondisi Rizieq Shihab sangat baik dan dalam kondisi sehat wal'afiat."Alhamdulillaah, IB-HRS dalam kondisi sangat baik, sehat walafiat," ujar Slamet ketika dihubungi Tribunnews, Kamis (26/11/2020).

Baca Juga: Foto Anies Baswedan Menjenguk Habib Rizieq yang Terbaring Sakit Hebohkan Jagat Maya, Ini Fakta SebenarnyaSlamet menjelaskan, keberadaan Rizieq Shihab di rumah sakit di Bogor tersebut adalah untuk melakukan general check up.Menurutnya, hal tersebut dilakukan lantaran Rizieq Shihab mengalami kelelahan usai pulang ke Tanah Air pada 10 November 2020."Sejak kemarin IB-HRS datang ke RS Ummi meminta general check-up," tuturnya."Karena sempat kelelahan saat disambut, disalami, dipeluk, dan diciumi ribuan Umat Islam yang rindu dan antusias," sambungnya.

Baca Juga: Awas, Orang yang Berani Pasang Ulang Baliho Rizieq Shihab Akan Ditangkap, Pangdam Jaya: Sudah Pasti, Nanti dengan Kapolda

Namun, kata Slamet, Rizieq Shihab saat ini menolak dibesuk oleh siapapun.Bahkan, pengurus FPI dan PA 212 juga tidak diizinkan menemuinya."Dan beliau saat ini menolak semua tamu besuk, termasuk pengurus DPP FPI sekali pun. Sejak awal kami hanya tahu istirahat total di suatu tempat dan tidak boleh ada yang ganggu. Termasuk pengurus FPI dan PA 212 pun tidk diizinkan bertemu," paparnya.Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "Medical Check Up di RS Ummi Bogor, Rizieq Shihab Menolak Dibesuk Siapapun"(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Wartakotalive.com