Gridhot.ID - Sosok Wakil Ketua DPRD Sulawesi Utara (Sulut), James Arthur Kojongian menjadi sorotan publik.
Hal itu karena video saat sang istri, Michaela Elsiana Paruntu memergokinya selingkuh viral di media sosial.
Michaela menghadang mobil yang didalamnya ada suami dan wanita selingkuhan didugaAngel Sepang.
Saat dikonfirmasiKompas.com, Rabu (27/1/2021), James minta maaf pada sang istri, keluarga dan masyarakat.
"Kekhilafan dan tragedi tidak pernah kita inginkan. Saat ini saya dan keluarga akan memperbaiki hal yang salah yang telah terjadi. Saya minta maaf sedalam-dalamnya atas peristiwa sedih dan menjadi tragedi dalam bahtera rumah tangga saya," ujarnya melalui pesan singkat.
"Saya minta maaf kepada istri tercinta dan seisi keluarga, dan kepada seluruh rakyat Sulut dan Indonesia," tulisnya lagi.
Melansir Tribun Bogor, terungkap awal perkenalan Angel Sepang dengan politisi Partai Golkar tersebut.
Perkenalan antara Angel Sepang dan James disebutkan terjadi saat acara Putra Putri Tomohon 2019.
Diketahui, Angel Sepang mengikuti Putra Putri Tomohon 2019 ketika usianya 16 tahun.
Penampilan Angel saat jadi kontestan Putra Putri Tomohon 2019 rupanya membuat James klepek-klepek.
Apalagi Angel diketahui berhasil meraih juara 3 dalam kontes kecantikan Putra Putri Tomohon 2019.
Saking terpesonanya pada Angel, disebutkan bahwa James nekat selingkuh dari istri sahnya.
Hingga kemudian video istri sah melabrak James sedang selingkuh dengan Angel di dalam mobil viral.
Dalam pemilihan Putra Putri Tomohon 2019, Angel harus bersaing dengan 30 orang wanita dan pria.
Gadis itu mengenakan nomor 24.
"Hallo, Saya Angelica Gabriel Sepang, 16 tahun, dari golden chrysant model untuk Putra Putri Tomohon 2019," ucap Angel saat memperkenalkan diri dilansir dari YouTube BT Production.
Di acara grand final di Grand Linow Tomohon pada Mei 2019 silan, Angel berhasil masuk 3 besar.
Sebagai juri, James pun memberikan pertanyaan kepada Angel Sepang.
Dalam pertanyaannya, James bertanya soal perdangangan manusia atau human trafficking.
"Human tarafficking saat ini sangat marak diperbincangkan. Sebagai agen perubahan, bagaimana cara Anda menyikapi hal tersebut?" tanya James.
Ditanya seperti itu, Angel Sepang menjawab dengan cukup lugas.
"Baik, terima kasih. Human trafficking adalah penjualan manusia. Saya sebagai generasi muda, generasi penerus bangsa, saya akan mempromosikan bagaimana anak-anak di Indonesia, bagaimana pemuda-pemudi menyikapi hal tersebut."
"Kita harus waspada akan hal tersebut, kita harus mendorong diri kita untuk menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya."
"Agar bisa meningkatkan mutu sebagai generasi milenial emas," papar Angel.
Sebelum menjuarai kontes kecantikan, Angel sempat sebagai Paskibraka dalam Purna Paskibraka Kota Tomohon.
Setelah jadi juara, Angel pernah didapuk jadi asisten dari Wakil Walikota Tomohon, Syerly Adelin Sompotan.
Sesudah itu, Angel disebut menjalin hubungan gelap dengan suami Michaela, James Arthur Kojongian.
(*)