Find Us On Social Media :

Penantian 21 Hari Terbayarkan, Jasad Kapten Afwan Pilot Sriwijaya Air SJ 182 Berhasil Diidentifikasi, Karopenmas Polri Angkat Bicara

Captain Afwan akhirnya berhasil diidentifikasi

 

GridHot.ID - Masih lekat diingatan musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak.

Diketahui pesawat tersebut jatuh di perairan antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, pada Sabtu (9/1/2021) sekitar pukul 14.40 WIB atau 4 menit setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta.

Diberitakan Tribunnews.com, jasad pilot pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Kapten Afwan berhasil diidentifikasi.

Baca Juga: Mengharukan, Ayah Ibunya Jadi Korban Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air, 3 Anak Yatim Piatu Ini Terlihat Begitu Tegar, Tak Menangis Saat Antarakan Orang Tuanya ke Peristirahatan Terakhir

Namanya termasuk satu dari enam kru Sriwijaya Air SJ-182 yang mengalami kecelakaan pada Sabtu (9/1/2021) di perairan Pulailu Laki, Kepulauan Seribu.

Kepala Laboratorium DNA Pusdokkes Polri, Kombes Ratna Relawati menuturkan jika jenazah Kapten Afwan berhasil diidentifikasi berkat DNA anak kandungnya.

"Kemudian, Afwan RZ, teridentifikasi berdasarkan DNA dengan data pembanding dari anak kandung," kata Ratna.

Baca Juga: Potongan Telapak Kaki Ditemukan Nelayan Muara Gembong, Diduga Milik Korban Sriwijaya Air, Kepala Tim DVI Pusdokkes Polri: Kami Lakukan Pemeriksaan

Dilansir dari Kompas.com, Tim Disaster Victim Identification (DVI) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali berhasil mengidentifikasi tiga korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak pada Jumat(26/1/2021).