Find Us On Social Media :

Beda 180 Derajat dari Para Miliader Baru Tuban, Tain yang Juga Dapat Rp 9,7 Miliar dari Kantong Pertamina Justru Ogah Borong Mobil Seperti Warga Lainnya, Kenapa?

Tain, warga Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu yang mengunggah video truk towing membawa mobil baru ke desa setempat.

 

Gridhot.ID - Miliarder baru Tuban, Tain ogah beli mobil meski mendapat uang ganti rugi sebesar Rp 9,7 miliar dari Pertamina.

Diketahui, ratusan mobil baru didatangkan ke Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Dikutip dari Kompas.com, mobil-mobil tersebut dipesan oleh para warga yang mendadak jadi miliarder.

Baca Juga: Mendadak Jadi Miliader Usai Dapat Ganti Untung dari Pertamina, Warga Desa di Tuban Borong 176 Mobil Secara Bersamaan, Netizen: Jangan Lupa Bikin Garasi

Warga memborong mobil baru karena mendapat uang pembebasan lahan proyek kilang minyak Grass Root Refinery (GRR).

Proyek tersebut merupakan kerja sama antara Pertamina dan perusahaan asal Rusia, Rosneft.

Namun, sikap Tain justru berbeda dari sejumlah warga di Desa Sumurgeneng yang ramai-ramai beli mobil baru.