Ending yang Mengejutkan, Denny Darko Sebut Ayus Bakal Kembali ke Pelukan Sang Istri: 100 Nissa Sabyan Tidak Sebanding...

Selasa, 23 Februari 2021 | 09:13
Kolase gambar Instagram/@nissa_sabyan dan Instagram/@_dennydarko_

Denny Darko bicara soal isu perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan.

GridHot.ID - Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan dikabarkan melakukan perselingkuhan.

Terkait kabar tersebut, Ayus memutuskanbuka suara

Dalam sebuah video pendek yang disebar ke awak media, Ayus meminta maaf dan mengaku khilaf.

Melansir Kompas.com, Ayus menyampaikan permintaan maaf kepada sang istri, Ririe Fairus.

Baca Juga:Semprot Ayus Sabyan di depan Ustaz Zacky Mirza, Iis Dahlia: Emang Lo Tahu Kalau Dia Setia? Belum Tentu di Tengah Jalan, Dia Selingkuh Kan Lu Enggak Tahu!

Tak hanya itu, Ayus juga meminta maaf kepada pihak keluarga dan semua penggemar Sabyan Gambus.

"Saya dengan penuh kesadaran dan ketulusan, ingin memohon maaf kepada istri, keluarga, teman-teman Sabyan, dan semua yang merasa tidak nyaman dengan kekhilafan yang saya lakukan," kata Ayus.

Ayus mengakui kesalahannya berselingkuh dengan Nissa Sabyan.

Diberitakan TribunnewsBogor.com pada Senin (22/2/2021), Denny Darko tampakknya ikut meramaikan kabar perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus.

Baca Juga: Enteng Ngaku Khilaf Selingkuhi Istri dengan Nissa Sabyan, Pakar Ekspresi Soroti Kedipan Mata Ayus Saat Ucapkan Permintaan Maaf: Tidak Ada Beban Apa-apa

"Ini (perselingkuhan) belum 100 persen (benar) karena kita belum lihat buktinya. Kalau dari adik Ayus mereka tidak ingin menyebarkan bukti (perselingkuhan Ayus dan Nissa) itu," kata Denny Darko di kanal YouTube miliknya.

Mengenai kisah cinta Nissa dan Ayus, Denny Darko meyakini hal itu berawal dari cinta lokasi.

Sering bersama dalam waktu yang lama, benih-benih cinta di antara Nissa dan Ayus mendadak muncul.

Menanggapi dugaan cinta terlarang Nissa dan Ayus, Denny Darko melihat akhir yang mengejutkan.

Baca Juga: Orang-orang Akan Terus Ingat Isu Perselingkuhannya dengan Ayus, Begini Prediksi Karier Nissa Sabyan, Denny Darko: Apalagi Sebentar Lagi Ramadan

Dilihat Denny Darko, akhirnya kelak Nissa dan Ayus tidak akan tegas mengakui perselingkuhan mereka.

"Kalau saya lihat nanti. Nanti akan ngobrol, akan menunjukkan sesuatu, mereka akan minta maaf, akan mengatakan tidak seperti itu kejadiannya. Intinya akan dibuat menggantung," ujar Denny Darko.

Namun menurut Denny Darko, Nissa dan Ayus kemungkinan masih menunggu suasana reda dulu baru mengurai klarifikasi lengkap.

Denny Darko pun meminta Ayus dan Nissa segera mengurai klarifikasi di depan khalayak.

Pasalnya, isu perselingkuhan Ayus dan Nissa tidak akan mereda hanya karena mereka berdua bungkam.

Baca Juga: Ngalor Ngidul Ceramahi Ayus, Aldi Taher Sang Presiden Poligami Muda Indonesia Mengaku Siap Nikahi Nissa Sabyan: InsyaAllah...

Berlanjut ke nasib rumah tangga Ayus, Denny Darko kembali membuat penegasan.

Seperti yang sudah diketahui, Ayus sudah digugat cerai Ririe pada Januari 2021.

Dengan nada yakin, Denny Darko menyebut bahwa Ayus akan kembali ke pelukan Ririe.

Dan Ririe pun masih akan menerima Ayus kembali padanya.

"Akhirnya saya pikir, Ayus ini akan kembali, walaupun gugatan cerai sudah dilayangkan, Ririe ini masih akan tetap menerima," kata Denny Darko.

Baca Juga: Ditanya Soal Permintan Maaf Ayus yang Ngaku Khilaf Selingkuh, Ayah Nissa Sabyan: Manusiawi, Biasa Saja...

Terawangan itu diucap Denny Darko kala melihat dari kartu Four of Pentacles yang ia ambil.

Kartu tersebut menunjukkan bahwa kemungkinan keluarga Ayus dan Ririe akan kembali bersatu.

Mengurai kritikan pedas, Denny Darko menyebut bahwa Nissa tidak sebanding dengan istri Ayus.

"Ini enggak ada bandingannya dibandingkan 100 Nissa Sabyan sekalipun. Karena wanita itu endingnya akan sama aja. Mau nyari yang mana. Dengan anak yang diberikan menurut saya itu sesuatu yang harus kita syukuri," ungkap Denny Darko.

Baca Juga: Eks Sabyan Gambus Ikut Angkat Suara Soal Skandal Ayus dan Nissa, Sebut Sang Vokalis dan Ririe Fairus Sangat Akrab: Itu Sering Gak Sesekali

Memberi nasihat pada Ayus, Denny Darko berujar bahwa keluarga lebih penting dibanding segalanya.

Denny Darko meminta Ayus agar segera kembali ke Ririe dan anak-anaknya.

"Ayus, tolong kembali ke keluargamu. Dan memang ini satu-satunya tempat untuk kembali. Ririe pasti akan memaafkan. Masih selalu ada kesempatan untuk sebuah keluarga selama ada anak," ujar Denny Darko.

Menegaskan kembali, Denny Darko yakin bahwa Ayus akan bersatu lagi dengan Ririe.

"Ayus akan kembali ke Ririe. Apakah Nissa akan tetap ada? Mending lupain, enggak usah ada lagi itu. 100 band Sabyan pun tidak sebanding dengan keluarga Ayus Ririe bersama anaknya," tegas Denny Darko.

(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Kompas.com, TribunnewsBogor.com