Baru Hitungan Hari Dinikahi Duda Laudya Cynthia Bella, Noor Nabila Sudah Jadi Menantu Kesayangan Keluarga Engku Emran Gara-gara Hal Ini: Satu Hati Satu Jiwa

Selasa, 23 Maret 2021 | 05:13
Instagram/nisabakriofficial

Engku Emran dan Noor Nabila

GridHot.ID - Engku Emran kini tengah berbahagia.

Pasalnya, pria yang pernah menikahi artis Laudya Cynthia Bella itu diketahui telah melepas masa dudanya.

Diberitakan GridHot sebelumnya, mantan suami Laudya Cynthia Bella itu membagikan kabar bahagia.

Baca Juga: Nikahi Noor Nabila Setelah 8 Bulan Menduda, Engku Emran Disebut Buaya Darat, Mbak You Pernah Cium Bau Perselingkuhan Saat Masih Bersama Laudya Cynthia Bella: Memang Agak Nakal

Pasalnya, Engku Emran kini sudah resmi menikah lagi dengan sang pujaan hati yakni artis Malaysia Noor Nabila menikah di sebuah masjid di negeri jiran.

Kabar pernikahan Engku Emran dan Noor Nabila pertama kali diketahui dari unggahan kakak Noor Nabila @neelofa (19/03/2021).

Dilansir dari GridFame.id, perempuan bernama Noor Nabila itu lah yang terpilih menggantikan posisi Laudya Cynthia Bella.

Baca Juga: Engku Emran Menikah Lagi, Ekspresi Sang Anak Jadi Sorotan, Seperti Apa?

Pasangan ini resmi menikah pada Jumat (19/3/2021) kemarin.

Pernikahan Engku Emran dan Noor Nabila digelar di Masjid At Taqwa, Taman Tun Dr Ismail, Kuala Lumpur, Malaysia.

Kebahagiaan pun terpancar jelas di wajah pasangan baru ini.

Memilih Noor Nabila menjadi pendamping hidupnya seolah pilihan yang tepat bagi Engku Emran.

Baru menikah, Nabila pun tampaknya sudah jadi menantu kesayangan keluarga Emran.

Baca Juga: Status Duda Engku Emran Resmi Ditanggalkan, Unggahan Sang Mantan Istri Langsung Digeruduk Netizen: Ratu Tetap Ratu

Hal ini diungkapkan oleh salah seorang kerabat, yang tak lain juga adalah chef kenamaan Malaysia, Nisa Bakri.

Nisa Bakri pun tampak mengunggah berkali-kali foto di momen pernikahan mantan suami Laudya Cynthia Bella dan Noor Nabila itu.

Instagram/nisabakriofficial

Unggahan Nisa Bakri, Jumat (19/3/2021)

Ia pun terus menyanjung sosok Nabila yang suka memasak.

"Bila satu hati satu jiwa #sukamasak (emoji)

Welcome to our family beautifull Nabila Khan," tulisnya di Instagram story.

Baca Juga: Duda Laudya Cynthia Bella Dikabarkan Sudah Tunangan, Kini Berani Pajang Foto Noor Nabila, Begini Kalimat Manis Engku Emran untuk Calon Istrinya

Istri Mantan Wakil Kepala Kepolisian Kerajaan Malaysia ini juga menyebut bahwa Aleesya menjadi seseorang yang sangat beruntung karena mendapatkan ibu baru.

"My beautiful growing up cucu Aleesya. You are so very blessed," tambahnya.

Tak hanya itu saja, lewat unggahannya Nisa juga membagikan foto kedua mempelai bersama orang tua Emran.

Nisa pun menyebut bahwa Emran adalah sosok yang begitu sayang dan perhatian pada kedua orang tuanya.

Kini orang tuanya pun seolah beruntung memiliki menantu seperti Nabila yang memiliki sifat menyayangi dan sederhana.

Baca Juga: Intip Pesona Cantik Noor Nabila, Janda Satu Anak yang Diduga Tunangan dengan Engku Emran, Paras Ayunya Tak Kalah dari Laudya Cynthia Bella

Selain itu, Nabila juga begitu disanjung karena pandai memasak.

Instagram/nisabakriofficial

Nisa Bakri tunjukkan kedekatan Noor Nabila dengan orang tua Engku Emran

"Seorang anak yang sangat prihatin kepada ibubapa @narmeukgne , mashaaAllah. Menyerlah cahaya kasih sayang pada kedua mempelai ini @noornabila , isteri yang punyai sifat loving, genuine and she sangat simple orangnya. Yang Ibu sangat suka, Nabila suka masak (emoji), hehehehe.... gemuklah suami nya dengan masakan lazat lazat (emoji)..Shukur Alhamdulilla.. they are loving couple may this marriage reaches the highest heavens," ungkapnya.

Dalam foto tersebut, Nabila terlihat begitu sayang pada ibu mertuanya, ia tampak menunduk dan memeluk ibunda Emran yang duduk di kursi roda.

Dalam unggahan sebelumnya, Nisa juga mengungkapkan bahwa ia begitu senang Nabila kini menjadi bagian dalam keluarganya.

Baca Juga: Tak Peduli Ditinggal Bos Media, Laudya Cynthia Bella Buktikan Dirinya Tak Bakal Sengsara Berpisah dengan Engku Emran, 4 Pabrik Uangnya Justru Buat Mantan Raffi Ahmad Makin Tajir Melintir

"LOVE IS IN THE AIR ❤️☺️.....With my beautiful addition into our family , umi love you very much @noornabila and may you be blessed, many many returns of love blessings and glad tidings embrace into your new life. @narmeukgne," pungkasnya. (*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber GridHot.ID, GridFame.ID