Sesumbar Sana-sini Ngotot Ingin Dipanggil Ustaz, Aldi Taher Kena Sentil Ustaz Riza: Jujur, Aku Aja Tidak Pernah Kasih Embel-embel

Sabtu, 27 Maret 2021 | 12:42
Kolase Kompas.com/Baharudin Al Farisi dan Instagram @ustdzrizamuhammad

Aldi Taher dan Ustaz Riza Muhammad

GridHot.ID - Sosok Aldi Taher beberapa waktu terakhir memang tengah ramai diperbincangkan.

Pasalnya, melansir TribunnewsMaker.com, mantan suami Dewi Perssik ini dianggap telah melakukan beberapa kontroversi.

Seperti diketahui, salah satunya ialah Aldi Taher pernah mengaku bahwa dirinya seorang ustaz.

Baca Juga: Terlanjur Pansos Sana-sini Seolah Permalukan Diri Sendiri, Aldi Taher Akui Tetap Saja Tak Dapat Panggilan Acara Televisi: Iya Buat Beli Popok Anak...

Lebih jauh lagi, dilansir dari Grid.id, Aldi Taher sangat ingin dirinya dipanggil sebagai ustaz.

Hal tersebut diketahui karena beberapa waktu lalu Aldi Taher mengubah profil Instagramnya menjadi 'Ustaz Aldi Taher, SE.'

Disamping itu, Aldi Taher juga kerap mengaku dirinya adalah Ustaz pada video yang diunggahnya di Instagram.

Baca Juga: Puji Kecantikan Dewi Perssik Hingga Buat Angga Wijaya Murka, Aldi Taher: Brother Angga Mukanya Biasa Aja...

Aldi Taher mengaku bahwa dirinya adalah Ustaz bagi keluarganya sendiri.

"Iya, saya kan minta dipanggil Ustaz, nggak minta dipanggil Ustazah. Saya Ustaz pendidik untuk diri saya, istri saya dan anak-anak saya," ungkap Aldi Taher saat dikutip Grid.ID pada tayangan Rumpi Trans TV, Kamis (25/3/2021).

Kemudian Aldi Taher pun memberi penjelasan makna panggilan 'Ustaz,' yang membuatnya layak dipanggil dengan gelar tersebut.

"Iya, ya kan artinya Ustaz itu pendidik terus saya bilang saya Ustaz. Insyallah anak saya meniru saya, saya imamnya istri saya, baca Al-Quran, rekam posting, Deddy Corbuzier baca Al-Quran, rekam, posting," ungkap Aldi Taher.

Menanggapi hal tersebut, Ustaz Riza langsung memberi penjelasan di depan Aldi Taher.

Baca Juga: Tebal Muka Pansos Kesana Kemari, Aldi Taher Sengaja Bikin Sensasi Kerena Tak Ada Job Syuting Jelang Istri Lahiran: Namanya Juga Butuh Uang

"Sebenarnya sebutan Ustaz bukan kita yang menyematkan, pengakuan itu adalah dari masyarakat, kalau masyarakat panggil kita Ustaz itu berarti diberikan masyarakat," ungkap Ustaz Riri Riza.

Bahkan, Ustaz Riza mengaku bahwa dirinya saja tidak berani menyebut dirinya adalah ustaz.

"Jujur, aku aja sebagai seorang penceramah tiap nulis status saya tidak pernah kasih embel-embel Ustaz."

Baca Juga: Sering Pamer Baca Quran di Instagram, Aldi Taher Kena Sentil Gus Miftah: Bacaan Qurannya Banyak yang Nggak Bener..

"Pasti Riri Riza aja, karena itu sensitif banget kok bisa ngaku Ustaz, saya sendiri nggak berani," tutup Ustaz Riza. (*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Grid.ID, Tribunnewsmaker.com