GridHot.ID - Pernikahannya dengan Atta Halilintar tinggal menghitung hari.
Segala rangkaian acara Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menjelang hari H sudah rampung satu per satu.
Dilansir Kompas.com, Aurel kini tengah dipingit dan menghabiskan waktunya bersama keluarga sebelum melepas masa lajangnya.
Selama dipingit, Aurel berbincang-bincang dengan orangtuanya, Ashanty dan Anang, serta adiknya, Azriel.
Aurel juga nampak berbincang-bincang dengan kedua orang tua serta adik-adiknya.
Siapa sangka, Aurel tiba-tiba mengumumkan permintaannya pada sang bunda sebelum melepas masa lajang.
Aurel ternyata meminta izin pada Ashanty agar adiknya, Arsy dan Arsya, dibolehkan menginap di rumahnya nanti dengan Atta.
“Bun, kalau Arsy dan Arsya boleh kan nginap?” tanya Aurel dikutip GridPop.ID dari Kompas.com dalam kanal YouTube The Hermansyah, Sabtu (27/3/2031).
Menanggapi pertanyaan Aurel, Ashanty memberi izin.
Namun, Arsy dan Arsya hanya dibolehkan menginap sepekan sekali.
“Boleh seminggu sekali. Karena kalau sama kakaknya rusak. Makan sebebasnya tidur jam 02.00 WIB pagi. Enggak, enggak,” kata Ashanty.
“Enggak jam 02.00 WIB, jam 05.00 WIB,” kata Aurel berseloroh.
Selain Arsy dan Arsya, Azriel juga meminta izin kakaknya itu untuk sewaktu-waktu diizinkan menginap.
“Boleh (datang ke rumah), kayak Thoriq gitu aja. Dia bilang gini karena enggak disiapin kamar, gue tidur bertiga sama kalian,” ujar Aurel.
Ashanty pun memberi pengertian pada Azriel agar tiap ingin ke rumah kakaknya nanti setelah menikah, dia harus izin terlebih dahulu.
Dengan begitu, Azriel menghormati kakaknya yang nantinya sudah berumah tangga.
“Enggak boleh tiba-tiba dateng, kapan pun itu mau dateng (ke rumah Aurel-Atta) harus ngomong,” ucap Ashanty.
“Kamu chat kakak aja mau dateng ya,” tutur Aurel.
Seperti yang diketahui, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan melaksanakan akad nikah pada 3 April 2021 mendatang.
Setelah akad, Aurel dan Atta akan menggelar syukuran dan resepsi pernikahan.
Hal tersebut diketahui melalui kanal YouTube Insertlive tayang pada Minggu, (21/3/2021) yang dikutip GridPop.ID dari Tribunnews.com.
"Habis siraman aku pikirin akad sama syukuran, karena habis akad ada syukuran," ungkap Atta Halilintar.
Syukuran tersebut akan digelar antara malam hari atau keesokan harinya setelah akad nikah.
Melansir dari GridPop.ID, Aurel dan Atta batal menggelar akad nikah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.
Bersamaan dengan itu, pihak Kantor Urusan Agama (KUA) Sawah Besar, Jakarta Pusat, mengakui belum menerima berkas pernikahan dari Aurel dan Atta.
Kabar batalnya akad pernikahan Aurel dan Atta di Masjid Istiqlal sebelumnya disampaikan oleh Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom.
Namun, Maulana menyebut batalnya akad tersebut bukan berhubungan masalah izin.“Jadi gini, kami dapat informasi dari mempelai ya. Jadi kegiatan untuk 3 April akad nikah yang rencananya di Istiqlal itu, dibatalkan,” kata AKP Maulana belum lama ini.
Selain syukuran, Atta dan Aurel akan menggelar resepsi pernikahan yang kabarnya akan digelar di Gelora Bung Karno (GBK).
"Resepsinya insyaallah kita habis lebaran kita baru resepsi," terang Atta.
Kemudian, Aurel mengungkapkan adat yang akan ia gunakan untuk akad dan syukuran pernikahan.
Pada saat acara akad, Aurel dan Atta mengusung adat Jawa.
Sedangkan pada saat syukuran, mereka berdua memilih mengusung adat Padang.
(*)