Gridhot.ID - Hubungan Rizki D'Academy dan Nadya Mustika ternyata masih renggang.
Diketahui, konflik rumah tangga mereka sudah terjadi sejak awal pernikahan pada Juli 2020 lalu.
Iis Dahlia yang sudah menganggap Rizki sebagai anak juga menjalin komunikasi dengan Nadya.
Namun, Iis Dahlia justru mendadak tidak bisa menghubungi Nadya.
Ibu Salshadilla Juwita itu bingung saat tiba-tiba panggilan ke nomor Nadya diangkat oleh orang lain.
"Kalau Mama penasaran pengin nelepon Nadya. Tadi nomor siapa? Tadi kan ada chat Mama sama Nadya kenapa jadi nomor orang lain," tutur Iis Dahlia dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL, Jumat (9/4/2021).
"Capek banget ngurusin Nadya, pusing," komentar Rizki.
Sebelumnya, Nadya memberikan nomor tersebut ke Iis Dahlia.
Namun karena yang mengangkat orang lain, Iis Dahlia jadi bingung.
"Ini nomer Nadya, nomor yang tadi itu Mama pernah dikasih sama Nadya."
"'Ma jangan telepon ke nomor yang ini, nomor yang satunya aja lagi. Nadya suka pegang yang itu'."
"Tadi udah diblok sama Iky karena orang lain yang angkat," bebernya.
Rizki mengatakan jika suara yang mengangkat panggilan bukan saudara Nadya.
"Tadi bukan saudara Nadya?" tanya Iis Dahlia.
"Nggak ada bukan," kata Rizki.
Iis Dahlia sempat ingin mengajak Nadya Mustika untuk video call.
"Ini adalah kesalahan loe, gue suruh video call," ujar Iis Dahlia pada kru.
Sedangkan Rizki mengaku tidak memiliki nomor Nadya tersebut.
"Udah dibilang Iky nggak punya nomer itu," ujar Rizky.
"Kenapa dia punya nomer baru nggak ngasih tahu Iky?" tanya Iis Dahlia.
Awalnya chat WhatsApp Iis Dahlia terkirim, namun selanjutnya hanya centang satu.
"Kenapa Mama WA pertama nyambung sekarang nggak nyambung," tanya Iis Dahlia.
"Berarti Iis Dahlia diblok," komentar Ridho.
"Iis Dahlia diblok sama Nadya. Neng kenapa sih? Apa salah dan dosaku?" tanya Iis Dahlia.
Iis Dhlia lalumenunjukkan chat ke Nadya Mustika.
"Tadi (chat) 'Neng' ada ceklist dua, ke bawahnya ceklist satu. Berarti gimana tuh tandanya?"
"Iis Dahlia diblok udah," kata Rizki menimpali.
Yang pasti ia sudah berusaha menghubungi Nadya agar bisa mengklarifikasi hubungannya dengan Rizki.
Namun,Iis Dahlia tidak mendapat respons yang diinginkan.
"Kita sudah berusaha dan nunggu respons Nadya. Iki nggak keberatan video call Nadya tapi sepertinya Nadya sibuk, nggak tahu kenapa," tandas Iis.
(*)