Bikin Heboh Seisi Masjid, Imam di Malang Mendadak Meninggal Dalam Posisi Sujud Saat Jalankan Shalat Maghrib, Keluarga: Tak Pernah Kelihatan Sakit

Kamis, 15 April 2021 | 18:25
Ilustrasi Ramadhan.(Shutterstock) via KOMPAS.com

Merasakan Kedamaian dalam Hidup Usai Mimpi Bertemu Sosok Bersorban Emas dan Berwajah Cahaya, Pria Ini Mantap Jadi Muafal Usai Diberi Tahu Seorang Imam Masjid Siapa Sebenarnya yang Datang dalam Mimpinya

Gridhot.ID -Meninggal dunia saat seseorang tengah melaksanakan ibadah, dianggap orang memiliki jalan kibaikan tak tergantikan.

Dilansir dari Muslim.or.id, disebutkan tutup usia lewat cara ini, akan membuat seseorang langsung dihapuskan dosa-dosanya, sehingga menuju surga yang dijanjikan.

Baru-baru ini, peristiwa tersebut terjadi Malang Jawa Timur.

Baca Juga: Diamini Melaney Ricardo Jika Benar-benar Jodoh, Herjunot Ali Ngaku Udah Ikhtiar Ingin Berjodoh dengan Luna Maya: Gua Maunya Begitu

Tepatnya, di Mushola Hidayatullah, Dusun Wonogiri, Desa Wonokerto, Kecamatan Bantur, Senin (13/4/2021) petang.

Seorang imam bernama Shopian meninggal dunia saat sedang sujud.

Dilansir dari TribunJakarta.com, keluarga Shopian mengaku sudah ikhlas dan bangga.

Baca Juga: Singgung Soal 'Presiden Masuk Surga' Gegara Pindahkan Ibu Kota, Gubernur Kaltim Langsung Dapat Peringatan dari Jokowi: Apalagi tuh Pak Isran?

Bahkan, mereka mengaku bangga dengan cara dan tempat Shopian sewaktu Shopian menghembuskan nafas terakhirnya.

Pasalnya, Shopian meninggal dunia dalam posisi bersujud saat sedang mengimami Salat di mushola dekat tempat tinggalnya.

"Keluarga ikhlas dan bangga anggota keluarganya meninggal waktu beribadah," kata Kepala Desa Wonokerto, Tirmidi Kuswanto ketika dikonfirmasi pada Selasa (13/4/2021).

Tirmidi menceritakan, kejadian itu berlangsung saat Shopian menjadi imam salat maghrib.

"Waktu ngimami kemudian wafat," kata Tirmidi.

Baca Juga: Jabat Ketua Organisasi Olimpiade Indonesia, Media Inggris Sebut Raja Sapta Oktohari Ikut Belanja Saham Klub Liga Inggris Derby County, Pemilik Klub: Okto Tak Terlibat!

Tirmidi menjelaskan, meninggalnya Shopian dalam keadaan sujud, sontak membuat warga kaget.

"Beliau meninggal waktu sujud. Usai meninggal langsung dievakuasi ke rumah beliau. Rumahnya berada di dekat musala tersebut," beber Tirmidi.

Sophian yang akrab dipanggil warga dengan nama Yusuf itu diketahui selalu terlihat sehat dan jarang dikabarkan sakit.

Baca Juga: Kokoh Tayang Terus Meski Sudah Ratusan Episode, Sinetron Ikatan Cinta Kini Pecahkan Rekor Audiens Share Nasional Tertinggi, Segini Skornya Sampai Tercatat di MURI

"Tidak pernah kelihatan sakit. Sehat-sehat saja," ungkap Tirmidi.

Terkait penyebab kematian sang imam salat, Tirmidi menduga mendiang terkena serangan penyakit jantung.

"Saat meninggal mungkin karena serangan jantung bisa juga," duganya.

Mendiang Shopian telah dimakamkan di pemakaman desa setempat.

Tirmidi mengungkapkan jika mendiang dikenal sebagai sosok yang baik semasa hidup.

Baca Juga: Dulu Rambutnya Rontok Tak Tersisa Karena Penyakit Leukimia Hingga Fotonya Selalu Ditutup Stiker, Kini Penampilan Terbaru Anak Denada Bikin Terpana, Netizen Turut Bahagia dengan Kabar Teranyar Aisha

Selain menjadi imam, Shopian juga merupakan guru mengaji.

"Orangnya baik dan menjadi imam masjid. Almarhum juga menjadi pengajar ngaji anak kecil-kecil," terangnya. (*)

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber TribunJakarta.com, muslim.or.id