Gridhot.ID-Rumah tangga pedangdut Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud belakangan jadi sorotan.
Paslanya, Sirajuddin yang berprofesi sebagai pengusaha batu bara diisukan bangkrut dan terlilit utang.
Menanggapi isu yang beredar, Zaskia Gotik membantah semua tuduhan soal suaminya.
"Aku no comment soal itu, intinya aku ber-statement, orang mau ngomong apa terserah," tuturnya.
"Yang penting aku dan keluarga aku baik-baik aja," ucapnya saat dijumpai Grid.ID di kediamannya, kawasan Cikarang, Kamis (15/4/2021).
Mengutip Nakita, Zaskia juga menanggapi isu hubunganSirajuddin dan mantan istrinya memanas lagi
Diketahui,Sirajuddin pernah menikah dengan aktris Imel Putri Cahyati dan dikaruniai seorang putri.
Mendengar kabar tak sedap itu, pedangdut 30 tahun itu memberikan klarifikasi.
"Baik Alhamdulillah baik, doain aja baik kok," terang Zaskia.
"Sekarang anak-anak udah sering ke rumah," tambahnya.
Zaskia berujar bahwa ia tak ingin ikut campur atas masa lalu Sirajuddin dengan mantan istrinya.
"Biar itu urusan dia, aku nggak mau ikut campur. Yang aku pengin adalah aku pengin tenang sama suami dan anak aku."
"Aku nggak mau mikirin hal-hal kayak gitu (karena) aku fokus dengan suami dan anak udah," tandas Zaskia.
"Yang penting aku bahagia sama keluarga aku, masalah terdahulu dia itu urusan dia," imbuhnya.
Zaskia memilih tutup telinga dengan gosip yang beredarkarena ingin mengurus putri kecilnya, Arsila.
"Dia nggak ada cerita apa-apa. Yang penting aku fokus ngurusin keluarga, yang di luaran sana terserah mau bicara apa," pungkas Zaskia.
Sebelumnya sempat diberitakan bahwa Imel menuntut hak anaknya pada Sirajuddin.
Bahkan kini tuntutan tersebut sudah mulai berjalan kasusnya di persidangan.
Imel bahkan meminta bantuan pada Zaskia Gotik.
"Maksudnya tuh lebih kayak minta tolong supaya diingatkan untuk tanggung jawabnya, untuk hadir di persidangan, itu sih intinya," lanjutnya.
Sempat dimintai tolong Imel untuk mengingatkan tanggung jawab Sirajuddin pada Aqila, ayah Zaskia buka suara soal kondisi putrinya.
"Gak pernah cerita kalau Eneng,enjoyaja. Abah juga gak pernah nanya mendetail gini-gini yang penting kita itu yang dulu-dulu udah masa lalu. Sekarang kita jalanin cara gimana biar rukun," terang Sosin pada Januari 2021 lalu di YouTube Indosiar.
(*)