GridHot.ID - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menikah pada Sabtu (3/4/2021).
Pernikahan tersebut digelar dengan mewah.
Melansir pemberitaan Gridhot sebelumnya, acara sakral keduanya bahkan disiarkan secara live oleh stasiun televisi.
Belum lagi kehadiran Presiden Joko Widodo dan ibu Iriana Jokowi, serta Menteri Pertahanan Prabowo yang ikut menjadi saksi akad nikah.
Kemewahan pernikahan Atta dan Aurel membuat publik penasaran, seberapa banyak biaya pernikahan yang harus dikeluarkan keduanya.
Melansir Surya.co.id, Thariq Halilintar pun buka suarasaat menjadi bintang tamu di konten YouTube Feni Rose Official, Minggu (18/4/2021).
Awalnya Febi Rose bertanya tentang kehadiran Presiden Joko Widodo di acara pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Thariq Halilintar selaku adik Atta mengaku tak pernah berpikir sebelumnya, bahwa orang nomor 1 di tanah air tersebut akan hadir di acara sang kakak.
Thariq mengaku meski tidak pernah membayangkan sebelumnya, ia teringat pesan sang ayah untuk memiliki cita-cita yang tinggi.
"Itu dulu aku gak pernah kepikir sedikit pun, gak pernah kepikir sama sekali, tapi ayah aku dulu selalu ngajarin harus punya cita-cita yang besar dan kerja besar jangan mimpi doang," jelas Thariq.
Sebagai pasangan publik figur, banyak brand dan instansi yang ingin mensponsori pernikahan Atta dan Aurel. Termasuk televisi, hotel, event organizer, hingga desainer.
Namun ternyata menurut Thariq, hal tersebut tidak lantas membuat sang kakak tidak mengeluarkan biaya sedikitpun.
Thariq menjelaskan jika siaran langsung di TV hanya membantu sedikit, sehingga Atta Halilintar tetap mengeluarkan uang.
"Gak balik modal dari TV, tapi membantu, tapi gak balik modal lah," jelas Thariq
Akan tetapi Thariq mengaku bahwa pernikahan tersebut bukanlah ajang untuk bisa balik modal.
Merasa tak enak hati. Thariq tak ingin mengatakan kisaran nominal yang dikeluarkan di acara akbar Atta dan Aurel.
"Itu (dana) kayaknya aku gak bisa buka deh, tapi kan itu bukan untuk (ajang) balik-balik modal," ungkap Thariq.
(*)