Berstatus Diva Internasional dengan Segala Kelimpahan Harta, Anggun C Sasmi Kepergok Gunakan HP Jadul dan Ngaku Ogah Ganti yang Lebih Baru, Ini Alasannya...

Kamis, 22 April 2021 | 13:13
Tangkap layar Instagram @anggun_cipta

Anggun C Sasmi

Gridhot.ID - Sosok Anggun C Sasmi memang sudah sangat mendunia.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Anggun C Sasmi kini sudah berstatus Diva Internasional dan sering tampil di beberapa panggung ternama.

Bahkan sosoknya pernah diundang untuk menjadi juri acara ajang pencarian bakat internasional.

Baca Juga: Cucunya Pilih Angkat Kaki dari Rumah Sule, Oma Nathalie Holscher Beri Sindiran Keras ke Sang Komedian: Memangnya Cucu Saya Sampah?

Kini penyanyi Anggun menjadi perbincangan publik karena masih menggunakan ponsel tipe lama.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, hal itu berawal saat Anggun mengunggah sebuah foto selfie di Instagram pribadinya mengenakan dress berwarna merah sambil memegang sebuah handphone dengan casing jadul.

Casing jadul Anggun menjadi sorotan netizen.

Baca Juga: Baru Sebulan Cerai Tapi Ayus Sudah Tampil di Televisi Bareng Nissa Sabyan, Ririe Fairus Blak-blakan Bongkar Kondisi 2 Anaknya, Seperti Apa?

Selain itu, ada juga yang mempertanyakan soal pemilihan handphone yang digunakan Anggun.

"Mbak Anggun gak pengen Iphone ganti yg bermata 3?" tanya @bimojkt.

Wanita umur 46 tahun ini pun menanggapinya dengan santai komentar itu.

Baca Juga: Tak Terima Dijuluki Netizen 'Raja Selingkuh' Sule Langsung Mencak-mencak Hingga Ancam Akan Lakukan Hal Ini: Awas Nanti

Ia mengaku tak pernah tertarik mengganti ponsel baru selama ponselnya masih berfungsi dengan normal.

“Aku ganti HP cuma kalau rusak dan benar-benar enggak bisa dibenerin lagi,” tulis Anggun.

Hal itu ia lakukan untuk mengajarkan anaknya, Kirana Cipta Montana Sasmi, agar tidak berlaku konsumtif dengan mengikuti zaman mengganti-ganti ponsel baru.

Baca Juga: Dituding Jadi Biang Kerok dalam Rumah Tangga Nathalie Holscher, Tisya Erni Beberkan Kelakuan Sule yang Mendadak Hilang Padahal Sudah Bikin Baper: Tiba-tiba Ngeganti Nomor WhatsApp

“Ngajarin Kirana bahwa bukan karena ada sesuatu yang baru jadi harus selalu punya dan ganti yang lama walaupun masih bisa dipakai,” tutur Anggun.

Jawaban Anggun itu pun lantas mengundang pujian dari netizen.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Grid.ID, Kompas.com