Find Us On Social Media :

Lolos dari Penyekatan yang Dijaga Petugas Gabungan, Pemudik Tangerang-Solo Malah Terancam Lebaran di Rumah Sakit, Ini Alasannya

Pos pengamanan lebaran Polresta Surakarta

GridHot.ID - Aturan larangan mudik lebaran diberlakukan sejak Kamis (6/5/2021).

Sejumlah pos penyekatan di berbagai daerah mulai dioperasikan, tak terkecuali di Solo, Jawa Tengah.

Melansir Kompas.com, ada lima pos pengamanan (pospam) yang disiapkan sebagai antisipasi sekaligus screening awal masuknya pemudik di Kota Solo.

Pos ini juga akan difungsikan sebagai pos penyekatan untuk menghalau pemudik yang akan masuk ke Kota Solo.

Kelima pos tersebut terletak di Pos Faroka Kerten, pintu keluar Tol Klodran, Tugu Makutho Karangasem, Jurug dan Pos Joglo.

Baca Juga: Penuhi Permintaan Kaesang, Aldi Taher Bikin Lagu Berjudul 'Persis Solo I Love You So Much', Manajeman Laskar Sumbernyawa Beri Tanggapan Begini

Pos penyekatan di Solo dijaga oleh petugas gabungan dari Satlantas, TNI, Dishub, Satpol PP, dan juga petugas dari Dinas Kesehatan Kota Solo.

Meskipun demikian, melansir TribunSolo.com, sejumlah pemudik masih saja berhasil masuk kota Solo.

Pemudik-pemudik tersebut ada yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Ketua Pelaksana Satgas Penanganan Covid-19 Kota Solo, Ahyani mengatakan pihaknya menemukan 5 pemudik yang harus menjalani karantina mandiri.

Baca Juga: Bakal Lepas Masa Lajangnya Nikahi Anak Crazy Rich Solo, Boy William Malah Asyik Bertukar Baju dengan Natasha Wilona, Intip Potret Calon Suami Karen Vendela Pakai Tanktop hingga Dress