Gridhot.ID - Menjadi menantu Presiden Jokowi, penampilan Selvi Ananda kerap mencuri perhatian publik.
Terlebih lagi ketika suaminya,Gibran Rakabuming Raka dilantik menjadi Wali Kota Solo periode 2021-2026.
Terbaru, penampilanSelvi Ananda disorot katika merayakan Hari Raya Idul Fitri1442 H bersama keluarga.
Meski bersuamikan orang nomor satu di Solo, Selvi tak lantas mengubah penampilannya menjadi glamor layaknya artis ibukota.
Penampilan Selvi saat perayaan Hari Lebaran terungkap lewat unggahan di Instagram @janethes_story, Kamis (13/5/2021).
Alih-alih mengenakan busana mewah bertabur perhiasan, ibu dua anak itu memilih tampil sederhana.
Selvi hanya memakai gamis simpel berwarna cokelat, meski sang suami memiliki harta Rp 21 miliar.
Gamis berwarna cokelat muda berhias motif dedaunan tersebut membuat Selvi terlihat semakin bersahaja.
Setali tiga uang dengan sang istri, Gibran Rakabuming Raka juga tampil tak kalah merakyat.
Wali Kota Solo ini mengenakan baju koko berwarna putih polos yang ia padukan dengan celana bahan hitam.
"Minal aidzin walfaidzin *akhirnya liat mas Ethes," tulis Instagram @janethes_story di caption unggahan.
Penampilan yang sama juga diperlihatkan keluarga besar Gibran dan Selvi karena mereka juga kompak memakai baju koko maupun gamis warna-warni.
Potret perayaan Hari Lebaran yang diperlihatkan keluarga Gibran dan Selvi banjir pujian dari netizen.
Mereka takjub dengan penampilan sederhana putra dan menantu Jokowi yang jauh dari kesan mewah.
"Begitu sederhananya..dan sangat sederhana..keluarga bapak presiden..minal aidzin walfaizin mohon maaf lahir batin," tulis netizen.
"Keluarga anak presiden, pejabat juga, tapi mereka sederhana banget," komentar lainnya.
"Ya Tuhan. Sekelas keluarga RI 1 penampilannya sederhana bangeeeeeet. Contoh tauladan yang jempolan. Pantas ditiru oleh kita-kita," puji netizen.
"Sederhana banget ..respek," tulis lainnya.
(*)