GridHot.ID - Beberapa waktu yang lalu Aurel Hermansyah mengalami keguguran saat usia kandungannya baru 5 minggu.
Orangtua Atta Halilintar, Anofial Asmid mendadak menyinggung soal Aurel Hermansyah yang mengalami keguguran.
Diketahui, orangtua Atta Halilintar tak henti menghibur Aurel Hermansyah setelah mendengar kabar duka tersebut.
Dikutip Tribunnewsmaker.com, Anofial Asmid juga sempat bercerita soal mimpinya bertemu dengan calon anak Aurel Hermansyah.
Dalam mimpi tersebut, ayah Atta Halilintar yang karip disapa abi melihat cucunya tersebut memakai gamis berwarna putih.
Kabar tersebut langsung diceritakan abi kepada Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Diketahui, Aurel Hermansyah mengalami keguguran beberapa waktu lalu.
Setelah mendengar kabar Aurel Hermansyah keguguran, orangtua Atta Halilintar dan keluarga yang berada di Malaysia langsung mengadakan doa bersama.
Namun ada kejadian mengharukan yang bahkan membuat abi sampai menangis.
Hal itu langsung diceritakan abi kepada Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah lewat sambungan telepon.
"Tau gak kemarin malam yang kita telepon mau ada shalawat bareng buat baby yang pergi, kita kan telepon ya cuma Atta masih berduka masih itu,"
"Kita semua di sini kirim doa khusus buat Atta dan Nur (Aurel)," cerita ibunda Atta Halilintar, Lenggogeni Faruk dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Gen Halilintar, Sabtu (22/5/2021).
Abi lantas bercerita di dalam mimpinya, calon anak Aurel dan Atta memakai baju gamis putih.
"Anak itu pakai baju gamis putih, bilang gini.. Abi umi jadi mau nangis nih, dia bilang 'Sampaikan salam aku, aku bersama Rasullulah dan penduduk surga, salam aku kepada ayahku Muhammad Attamimi Halilintar dan ibuku, jangan sedih'," cerita abi.
"Jangan sedih katanya, beberapa bulan lagi insya allah ada lagi," tutur Leggogeni Faruk atau karip disapa umi.
"Anak itu jadi anak ajaib, diberi nama anak itu Muhammad Fatullah Atta Halilintar," ucap abi.
Dijelaskan umi, arti nama tersebut adalah kemenangan Allah.
Mendengar cerita mengharukan tersebut, Atta Halilintar dan Aurel terlihat berkaca-kaca.
"Ini anak istimewa, anak itu sudah ditiupkan ruh, anak itu akan menunggu di pintu surga," ucap umi sambil menangis.
Di akhir cerita, abi dan umi menasihati Aurel dan Atta untuk bersabar.
Menurut orangtua Gen Halilintar ini, proses yang dilalui Atta dan Aurel adalah proses pematangan.
"Jangan ada salah menyalahkan ya," ucap abi.
"Kejadian ini adalah proses pematangan," kata umi.
Cerita saat Aurel keguguran
Sebelum Aurel Hermansyah keguguran, Atta Halilintar cerita sang istri yang merintih kesakitan di perutnya.
Wanita berusia 23 tahun ini merasakan nyeri perut hebat di malam takbiran.
Diketahui, kabar duka tengah menyelimuti pasangan yang baru menikah sebulan lalu ini.
Kandungan Aurel Hermansyah yang memasuki minggu ke-5 keguguran.
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tak bisa menahan tangisnya ketika mengetahui hal tersebut.
Meski begitu, keduanya mengaku ikhlas dan mengambil hikmah di balik kejadian ini.
Dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Atta Halilintar, keduanya menceritakan kronologi terjadinya keguguran.
"Waktu pertama kali periksa dokter bilang ini masih kecil banget, kalau dihitung dari masa haid seharusnya udah lebih besar," ucap Aurel Hermansyah dikutip TribunJakarta.com, Rabu (19/5/2021).
Aurel mengaku sudah cemas ketika dokter kandungan memberikan kabar tersebut.
Hingga akhirnya pada kunjungan kedua, janin Aurel terlihat lebih membesar.
"Membesar sedikit, tapi tidak yang sama seperti orang lain. Dokter bilang yaudah coba cek darah aja," sambungnya.
Lanjut, Aurel Hermansyah bercerita sempat mengalami pendarahan satu hari sebelum Hari Raya Idul Fitri.
"Itu aku pendarahan sedikit warnanya darah gitu bukan darah dapet, aku kirim ke dokter,"
"Kata dokter aku harus istirahat total," kata Aurel dengan mata berkaca-kaca.
Namun saat kembali ke rumah, pendarahan Aurel Hermansyah semakin banyak ditambah dengan perutnya yang sakit.
Sambil menangis, Aurel bercerita perutnya sangat sakit sejak tengah malam sampai pukul 2 pagi.
"Sakit perut, sakit banget kayak mau haid tapi lebih sakit berkali-kali lipat," ucap Aurel menangis sambil ditenangkan Atta Halilintar.
Aurel mengaku tak melewati rasa sakit itu sendiri, Atta Halilintar menemani di sampingnya.
Rasa sakit yang tak kunjung reda membuat Aurel berpikir calon anaknya tak bisa selamat.
"Ternyata pas sakit itu sepertinya tuh dia (calon anaknya) keluar gitu, jadi yaudah aku dari situ aku udah mikir udah keluar kali ya,"
"Abis sakit itu akhirnya aku ke dokter tadi, bener dokter bilang 'Maaf banget ya, bapak, ibu'," ucap Aurel Hermansyah.
"Iya jadi pas udah ngecek darah kata dokter udah negatif," kata Atta Halilintar.
Atta Halilintar lantas bercerita saat menemani Aurel yang menahan sakit perutnya.
Walau berusaha tegar, Atta Halilintar mengaku sangat rapuh dan panik melihat sang istri menangis.
"Waktu dia lagi nangis aku tiduran aja gak bisa,"
"Aku berdiri telponin semua dokter, bidan, semua rumah sakit, padahal besoknya Hari Lebaran," kata Atta Halilintar.
"Aku tuh sakit banget, tangan abang abis aku cakar, aku sampai teriak-teriak di kamar," tutur Aurel Hermansyah.
"Pas kamu nangis aku tuh kayak menggigil gitu, Ya Allah ikhlas ikhlas kata aku, Allah tau yang terbaik," ucap Atta Halilintar.
Atas kejadian ini, Atta Halilintar terus menyemangati sang istri agar tak luput dari kesedihan.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengambil hikmah dari kejadian yang menimpanya.
"Mungkin Tuhan mau honeymoon lagi, jadi ngerasain suami istri yang bener-bener bisa olahraga bareng, apa gitu. Ambil positifnya!" kata Atta Halilintar.
"Iya, pokoknya positifnya aku inget aja alhamdulilah bersyukur banget bisa hamil. Setidaknya aku tahu rasanya hamil seperti apa, banyak lah pelajaran dari semuanya," ucap Aurel Hermansyah tersenyum.
(*)