GridHot.ID - Kabar kepergian Raffi Ahmad bersama Ayu Ting Ting ke Belanda pada tahun 2016 lalu sempat menghebohkan publik.
Melansir Kompas.com, hal itu berawal dari beredarnya foto tiket pesawat tujuan Amsterdam, Belanda, yang di dalamnya tertera nama Raffi Ahmad sebagai penumpang.
Ada pula tiket atas nama Ayu Ting Ting dengan tujuan, hari, dan jam keberangkatan yang sama.
Mengetahui itu, Raffi Ahmad pun dengan tegas membatahnya.
Suami Nagita Slavina itu mengaku tujuannya ke Belanda adalah untuk urusan bisnis, bukan untuk keperluan pribadi.
"Enggak (bener) dong," kata ayah satu anak itu dalam wawancara di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (26/7/2016).
"Aduh, ada ada aja masa kayak gitu diklarifikasi. Enggaklah, enggak ada apa-apa (dengan Ayu). Gue berangkat sendirian sama manajemen buat ngurusin bisnis," ujarnya.
Bertahun-tahun berlalu,Raffi Ahmad yang sudah bagaia dengan Nagita Slavina kembali angkat bicara soal kepergiannya ke Belanda itu.
Melansir Nakita.ID, hal itu terungkap dalam acara ‘The Sultan’ yang diunggah kembali oleh akun Instagram @wargaempang, Kamis (20/5/2021).
Dalam unggahan tersebut, Raffi Ahmad tampak mengakui kepergiannya ke Belanda di depan Andre Taulany, Kiky Saputri, Atta Halilintar dan juga Aurel Hermansyah.
"Emang A’ Raffi kalau pergi jauh-jauh gitu, ya? Sama ini, selalu gitu?" tanya Aurel Hermansyah penasaran.
"Aku kan kerjaannya memang begitu,” jawab Raffi Ahmad.
“Paling jauh ke mana Fi?” tanya Andre Taulandy.
“Ke Belanda,” aku Raffi Ahmad.
“Ooooh jauh ya,” sahut Andre.
Melihat respon tersebut, mantan kekasih Tyas Mirasih ini pun mengatakan kepergiannya kala itu untuk bekerja.
Namun, bukan bekerja untuk sang istri Nagita Slavina, Raffi justru mengaku bekerja untuk akun gosip Lambe Turah.
“Aku kerja,” ucap Raffi Ahmad.
“Aku kerja buat Lambe Turah. Kalau ketahuan kan wih,” sambungnya lagi.
Karena masih penasaran, istri Atta Halilintar pun kembali menanyakan dengan siapa Raffi Ahmad pergi.
“Perginya rame-rame tuh?” cecar Aurel.
Mendengar pertanyaan itu, ayah satu anak ini lantas mengungkapkan jawaban yang mengejutkan.
Bagaimana tidak, ia mengaku pergi ke Belanda dengan asisten yang bertujuan untuk menutupi sesuatu.
Akan tetapi, seolah tak ingin menjadi salah paham, Raffi kemudian buru-buru mengkoreksi jawabannya tersebut.
“Ya, ada orang lah. Ada asisten atau pun apa buat… nutupin,” kata Raffi Ahmad.
“Maksudnya bayaran,” pungkasnya.
(*)