Gridhot.ID -Felicia Tissue kembali disorot namun bukan karena kisahnya dengan Kaesang Pangarep.
Felica Tissue bertindak tegas pada seorang netizen Indonesia yang diduga telah menghinanya.
Mantan kekasih Kaesang Pangarep itu bahkan telah melaporkan netizen itu ke polisi Singapura.
Mengutip Fotokita.id,pemilik akun @cutemagicman007 tampak mengolok-olok Felicia dan keluarganya.
Felicia memajang deretan kalimat intimidasi yang dilontar akun @cutemagicman007 di Instastory, Selasa (25/5/2021).
"Ini mau anda kan. Saya ikutin kemauan anda," tulis Felicia sembari menunjukan lembaran surat laporan ke pihak kepolisian Singapura.
Felicia membuat laporan ke polisi Singapura pada Senin (24/5/2021) pukul 20.32 waktu setempat.
Tampak netizen itu melontarkan kata-kata kasar ke Felicia melalui kolom komentar maupun DM Instagram.
Kalimat bernada hinaan dari akun @cutemagicman007 itu menyoal hubungannya yang kandas dengan Kaesang.
"Kaciaaan dech loe dibuang kek nasi bungkus sama anak Jokowi?! Cina mau an aja dikerjai tiko?" tulis @cutemagicman007 di kolom komentar Felicia.
"Hahaha kacian deh lapor polisi?! Presidennya aja gak peduli sama eloe hahahay," lanjutnya di DM.
Akun tersebut juga menyinggung soal ibunda Felicia yang angkat bicara terkait hubungan anaknya.
"Emak loe aja teriak-teriak kesana sini udah dikibulin hahay," katanya.
"Sejak kapan polisi ngurusin warga negara laen?! Yang di sini aja gak dipeduliin, apalagi warga negara laen n warga negara ganda. Jelas melanggar hukum dan ketentuan?! Silakan teriak-teriak kek emak loe yeee hahay. F*ckin ugly Singaporean?!!," lanjut netizen itu lewat DM.
Geram dengan tingkah akun @cutemagicman007 yang kelewatan, Felicia melaporan hal itu ke polisi.
Dalam laporan itu, Felicia menjelaskanakun itu telah mengirimkan pesan ancaman untuk dirinya dan keluarga.
Ia menyorot kalimat "f*cking ugly Singaporean" dan sikap yang menantangnya untuk membuat laporan.
"Orang ini memberikan sejumlah komentar rasis tentang ras saya dan memberikan pesan bernada ancaman terhadap saya dan keluarga. Pesan dituliskan dalam bahasa Indonesia," tulis Felicia.
"Orang ini juga menantang saya untuk membuat laporan polisi terhadap dirinya," sambungnya.
Felicia merasa terancam serta reputasinya dan keluarga dinodai atas komentar-komentar akun tersebut.
Kabar itu sontak jadi perbincangan jagat media sosial hingga diunggah ulang akun gosip lambe_turah.
"Nantang nantang suruh laporin polisi sehhh. Dah tuch dilaporin beneran ke polisi singapore...," tulis akun gosip tersebut.
Banyak netizen Indonesia yang mendukung keputusan Felicia untuk melaporkan akun tersebut ke polisi.
"Semoga polisi singapore ga ada pake versi maaf maaf," komentar netizen.
"Gas lah. Rese," tulis netizen.
"Ga perlu lah menghina2 gt, kenal jg g heran dh, masih banyak jg y ternyata orang2 yg kaya gt," tulis lainnya.
"Suka heran sama orang2 yg berani DM ngata2in orang lain kaya begini, pikirannya apa ya, apa emang ga punya pikiran ckck," tulis netizen.
"Ga berlaku klarifikasi minta maaf sambil nangis2 kalau gini mah di polisi sono," komentar lainnya.
(*)